Cristiano Ronaldo Harus Jadi Penonton di Lima Laga Usai Kena Kartu Merah
Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, diganjar larangan bertanding untuk lima laga oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF).
Editor: Toni Bramantoro
4. Manchester City vs Manchester United, 30 November 2008 4
Kartu merah terakhir Ronaldo di Liga Inggris ia dapatkan pada laga derbi di kandang City.
Ia mendapat kartu kuning pertama saat dengan sengaja menjatuhkan Shaun Wright-Phillips.
Ronaldo lalu mendapat kartu kuning karena menyambut tendangan sudut United dengan kedua tangan.
5. Real Madrid vs Almeria, 5 Desember 2009
Ronaldo mendapatkan kartu merah pada musim debutnya di La Liga.
Awalnya, ia dihadiahi kartu kuning setelah gagal mencetak gol dari titik putih.
Kartu kuning kedua ia dapatkan usai menendang salah satu pemain Almeria yang mengawal ketat dirinya.
6. Real Madrid vs Malaga, 24 Januari 2010
Musim debut Ronaldo di Madrid memang kurang mulus dengan dua kartu merah yang ia terima dalam waktu dua bulan.
Kali ini, Ronaldo diganjar kartu merah karena menyikut Patrick Mtiliga di wajah saat berusaha melepaskan diri dari kawalan.
7. Real Madrid vs Atletico Madrid, 17 Mei 2013
Ronaldo mendapat kartu merah langsung usai menendang kapten Atletico, Gabi, di menit-menit akhir pertandingan.
Hal tersebut menambah kesialan Madrid yang sudah tertinggal 2-1.