Warganet Malaysia Kini Perkirakan Timnas Indonesia Lolos ke Semifnal, Ini Alasannya
Laga Vietnam VS Thailand ini akan menjadi laga kunci yang menentukan tim manakah yang lolos ke semifinal.
Editor: Hendra Gunawan
Netizen Malaysia Prediksi Timnas Indonesia Bakal Lolos Semifinal, Alasannya Sangat Mengejutkan!
TRIBUNNEWS.COM - Hasil imbang antara Timnas U-22 Indonesia melawan Vietnam ternyata membuat netizen di Malaysia bergejolak.
Mereka memprediksi kemungkinan siapakah yang akan lolos di babak semi final.
Banyak netizen Malaysia menduga, Indonesia akan lolos ke semifinal SEA Games.
Seperti yang diungkapkan oleh akun bernama @naquib_najib.
Ia memprediksi Indonesia akan lolos dan akan menghadapi Malaysia di pertandingan semifinal.
@naquib_najib, "Thailand kena menang lawan Vietnam. Seri/Kalah. Indonesia v Malaysia."
Netizen lain juga memberikan komentar yang senada.
@WanMohdTaufik, "Malaysia vs Indonesia in Semi Final Football."
@MoFiRo82, "Indon draw dengan Vietnam. Semi aku rasa lawan Vietnam. Final Maybe Indon."
@vijhayvick, "Group B is still too close to call. Indonesia will fancy their chances though. Thailand vs Vietnam in final group match."
@abearfromSEA, "FT. Vietnam to the semis. Indonesia likely to follow. A good match. Worth it."
Untuk diketahui, klasemen Grup B SEA Games kini ditempati oleh Vietnam dan Thailand di posisi kedua.
Pos Tim M M S K Pts
1 Vietnam 4 3 1 0 10
2 Thailand 4 3 1 0 10
3 Indonesia 4 2 2 0 8
4 Filipina 4 1 0 3 3
5 Timor Leste 4 1 0 3 3
6 Kamboja 4 0 0 4 0
Namun Indonesia berpeluang untuk menambah tiga angka dan merangsek naik di klasemen jika berhasil mengalahkan Kamboja di sisa pertandingan berikutnya, Kamis (24/8/2017).
Di hari yang sama Vietnam akan bertanding melawan Thailand.
Laga Vietnam VS Thailand ini akan menjadi laga kunci yang menentukan tim manakah yang lolos ke semifinal.
Grup A : Pastikan Malaysia dan Myanmar lolos semifinal
Grup A cabang sepakbola SEA Games telah memastikan nama Malaysia dan Myanmar lolos ke semifinal.
Tiket Malaysia ini diraih setelah tim berjuluk 'Macan Malaya' ini berhasil mengalahkan Myanmar 3-1 di Stadion Shah Alam, Senin (21/8/2017).
Malaysia menang berkat dua gol Thanabalan Nadarajah (33', 82) plus lesakan Safawi Rasid (35').
Sedangkan gol balasan Myanmar dicetak oleh Than Paing (86').
Meski kalah, Myanmar tetap kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 9 poin, sama seperti Malaysia.
Namun Malaysia berpeluang menjadi juara grup karena masih memiliki sisa satu pertandingan melawan Laos, Rabu (23/8/2017).
Raihan poin Myanmar dan Malaysia tak mungkin lagi dikejar oleh tim di bawahnya.
Singapura dan Laos baru mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan, sedangkan Brunei Darussalam tak pernah mendapat poin karena selalu kalah.
Pos Tim M M S K Pts
1 Myanmar 4 3 0 0 9
2 Malaysia 3 3 0 0 9
3 Laos 3 1 0 2 3
4 Singapura 3 1 0 2 3
5 Brunei 3 0 0 0 0
(TribunWow.com/Fachri Sakti Nugroho)