Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Waspada, Penyerang Harimau Muda Ini Pernah Kecewakan Garuda Muda Sebulan Lalu

Thanabalan pernah menjadi mimpi buruk Indonesia U-22 saat mencetak gol ketiga ke gawang Satria Tama sebulan lalu di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Waspada, Penyerang Harimau Muda Ini Pernah Kecewakan Garuda Muda Sebulan Lalu
Twitter Malaysia
N Thanabalan (kiri) setelah mencetak gol di ajang SEA Games 2017. TWITTER MALAYSIA 

TRIBUNNEWS.COM, MALAYSIA - Tim nasional Malaysia U-22 akan bertemu timnas Indonesia di pertandingan semifinal SEA Games 2017, Sabtu (26/8/2017).

Salah satu pemain yang patut diwaspadai oleh Indonesia adalah sang top skorer Malaysia, Thanabalan Nadarajah.

Thanabalan mengoleksi tiga gol yang dicetaknya saat melawan Singapura dan Myanmar.

Penyerang Malaysia ini pernah menjadi mimpi buruk Indonesia U-22 saat mencetak gol ketiga ke gawang Satria Tama sebulan lalu di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23.

Baca: Kapten Garuda Muda Hansamu Kasih Komentar Menohok Pendukung Malaysia

Baca: Ladeni Garuda Muda di Semifinal, Gelandang Harimau Muda Belum Move On

Baca: Catatan Pelanggaran Garuda Muda di SEA Games 2017

Berita Rekomendasi

Baca: Prediksi Skor Malaysia Vs Indonesia Versi Menpora Imam Nahrawi

Baca: Laga Semifinal Malaysia Vs Indonesia Terbuka Berakhir Adu Penalti

Baca: Berikut Statistik Operan Timnas Indonesia U-22 Jelang Lawan Malaysia

Indonesia saat itu kalah 0-3 dari Malaysia di pertandingan pembuka, dan membuat langkah Garuda Muda terhenti pada akhirnya.

Thanabalan saat ini bermain untuk klub Malaysia, Felcra dengan status pinjaman dari Negeri Sembilan. Sebelum bermain untuk Felcra, ia ada di tim U-21 Negeri Sembilan dan naik ke tim senior.

Media Malaysia, NST menyandingkan kemampuan Thanabalan dengan striker Wayne Rooney karena bisa bermain di beberapa posisi.

Sebelumnya ia bermain di sisi kanan, namun dalam SEA Games posisinya dipindah menjadi penyerang utama.

"Posisi saya berganti dari penyerang kanan jadi penyerang utama dalam formasi 3-4-3," ucapnya seperti dilansir BolaSport dari NST.

"Saya sangat tersanjung dibandingkan dengan Wayne Rooney tetapi saya bukan apa-apa saat ini. Fokus saya hanya membawa Malaysia meraih emas di SEA Games," tuturnya lagi. 

Thanabalan mendedikasikan setiap gol yang dicetaknya untuk Ayahnya yang lumpuh akibat kecelakaan pada 2013 lalu.

Beritai ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Malaysia Vs Indonesia - Waspada! Top Skorer Harimau Muda Pernah Kecewakan Garuda Muda Sebulan Lalu

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas