AC Milan Tidak akan Jual Suso
Terutama setelah Suso tampil ciamik dalam dua laga perdana Milan pada musim ini, termasuk mencetak dua gol di dua pertandingan
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - AC Milan tak akan menjual Suso pada bursa transfer musim panas ini.
Apalagi striker Rossoneri ini tampil ciamik dalam dua laga perdana Milan pada musim ini, termasuk mencetak dua gol di dua pertandingan.
Suso mencetak gol lagi dalam kemenangan 2-1 Milan atas Cagliari di Stadion San Siro, Minggu (27/8/2017).
Sebelumnya dia mencetak gol pada laga kontra Cotrone, di pekan pertama Liga Italia.
"Suso itu pemain yang penting. Dia dikagumi oleh semua orang di klub, dari para staf pelatih sampai dewan direksi. Dia tak mungkin masuk bursa sekarang," kata Pelatih Milan, Vincenzo Montella, yang dilansir Repubblica.
Pemain berpaspor Spanyol itu memang sedang digosipkan akan dijual Rossoneri, setelah kedatangan sejumlah pemain top pada musim panas ini.
Baca: Hari-hari Penantian Kylian Mbappe dan Philippe Coutinho
Pernyataan Montella seharusnya menghentikan gosip tersebut.
Gol Suso lahir di menit ke-70, yang membuat Milan menang sekaligus membuat lega Montella.
Maklum, Cagliari melawan dengan keras, dan menyamakan kedudukan 1-1 di menit ke-56.
Skuad besutan Pelatih Massimo Rastelli sempat sekali melepaskan tembakan yang mengarah tepat ke gawang Milan.
Andaikata Gianluigi Donnarumma tidak dalam performa terbaiknya, tentu gawang Milan bisa kebobolan lebih dari 1 gol.
"Ini pertandingan yang sulit, tapi kami memang mengharapkan demikian. Kami unggul dengan gol di awal laga, tapi kami lengah dan kebobolan," kata Montella.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Selasa (29/8/2017)