Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Dari Kualifikasi Piala Asia U-16 2018: Filipina Kini Jadi Lumbung Gol Negara Lain

Dua laga sebelumnya, Filipina kalah dari China dengan skor 0-2 serta tunduk pada Korea Selatan delapan gol tanpa mampu membalas.

Editor: Sapto Nugroho
zoom-in Dari Kualifikasi Piala Asia U-16 2018: Filipina Kini Jadi Lumbung Gol Negara Lain
the-afc.com
Timnas U-16 Filipina (biru) saat dihajar Timnas U-16 Korea Selatan 0-8 pada laga Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 di Yangon, Myanmar, Senin (25/9/2017). 

TRIBUNNEWS.COM - Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 telah tuntas setelah Korea Selatan memastikan diri lolos ke putaran final yang akan digelar di Malaysia.

Kondisi yang berbanding terbalik dengan Timnas U-16 Korea Selatan adalah negara asal Asia Tenggara, Filipina.

Baca: Bahaya, Timnas U-16 Indonesia Bakal Bertemu Negara-negara Kuat di Putaran Final Piala Asia U-16 2018

Salah satu rival Timnas U-16 Indonesia di Asia Tenggara ini menjadi juru kunci Grup H Kualifikasi Piala Asia U-16 2018

Bahkan, Timnas U-16 Filipina tak mendapatkan satu poin pun selama kualifikasi di Yangon, Myanmar, tersebut.

Pada laga terakhir Filipina di Grup H, Jumat (29/9/2017) malam, mereka kalah dari tuan rumah Timnas U-16 Myanmar dengan skor telak 0-5.

Dua laga sebelumnya, Filipina kalah dari China dengan skor 0-2 serta tunduk pada Korea Selatan delapan gol tanpa mampu membalas.

BERITA REKOMENDASI

Baca: Ini Dia 16 Negara yang Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-16 2018 di Malaysia Termasuk Indonesia

Dengan hasil tersebut, Filipina menjadi lumbung gol negara lain.

Mereka total kemasukan 15 gol tanpa sekali pun membobol gawang lawan.

Baca: Tiga Negara Asia Tenggara Ini Jadi Runner-up Terbaik Kualifikasi Piala Asia U-16 2018

Sementara itu, dari Grup H Kualifikasi Piala Asia U-16 2018, hanya meloloskan Korea Selatan ke putaran final.


China sebagai runner-up Grup H harus gagal melaju ke putaran final karena kalah dari Afghanistan dalam hal selisih gol.

Timnas U-16 China gagal jadi satu dari enam runner-up terbaik kualifikasi. (*)

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Kualifkasi Piala Asia U-16 2018 - Satu Rival Indonesia Jadi Pesakitan Grup H Setelah Dihajar Myanmar

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas