Simon Mignolet Incar Laga Kontra Manchester United
Mignolet menyasar MU sebagai titik balik kebangkitan Liverpool. Dalam empat duel terakhir kedua tim, Liverpool tidak terkalahkan dari MU
Editor: Dewi Pratiwi
Coutinho dan kawan-kawan baru akan bertanding lagi 14 Oktober mendatang, ketika mereka menjamu Setan Merah MU di Anfield.
Kemenangan 4-0 atas Crystal Palace, Sabtu (30/9), membuat MU tak terkalahkan dalam tujuh laga.
Skuad Jose Mourinho ini juga terlihat memiliki keseimbangan, dalam bertahan maupun menyerang.
Dari tujuh pertandingan, MU mencetak 21 gol. Di bawah mistar gawang, David de Gea baru dua kali memungut bola dari dalam gawangnya.
Meski demikian, Mignolet menyasar MU sebagai titik balik kebangkitan Liverpool.
Dalam empat duel terakhir kedua tim, Liverpool tidak terkalahkan dari MU (satu menang dan tiga imbang).
Kiper internasional Belgia tersebut justru merasakan, situasi tak menyenangkan yang mereka alami saat ini akan menjadi dorongan bagi Si Merah untuk bangkit dan membungkam MU.
"Kami bermain di Newcastle, bahkan kami unggul lebih dulu. Kami pantas menang. Kami menciptakan banyak peluang. Tapi, begitulah kenyataannya saat ini, kami harus menerimanya," kata Mignolet.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Selasa (3/10/2017)