Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga Bola-Blispi Nusantara Berputar Dimulai dari Aceh

ick-off edisi perdana liga yang mempertandingkan kelompok usia U-11 dan U-13 ini akan dilaksanakan di Provinsi Aceh, pada November mendatang.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Liga Bola-Blispi Nusantara Berputar Dimulai dari Aceh
ist
Liga Bola-Blispi Nusantara Dimulai dari Aceh 

TRIBUNNEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Kompetisi usia muda bertajuk Liga Bola-Blispi Nusantara akan segera bergulir. Kick-off edisi perdana liga yang mempertandingkan kelompok usia U-11 dan U-13 ini akan dilaksanakan di Provinsi Aceh, pada November mendatang.

Menariknya, sebelum menjadi kontestan liga, para peserta yang terdiri dari Sekolah-sekolah Sepak Bola dan sekolah umum terlebih dahulu harus mengikuti Festival. Para juara dan runner-up festival inilah yang akan menjadi peserta Liga Bola-Blispi Nusantara U11 dan U13.

Kompetisi ini merupakan gawean bareng media olahraga Tabloid Bola dengan organisasi pengelola sepak bola usia dini dan usia muda bernama Badan Liga Sepak Bola Pelajar Indonesia (BLiSPI).

Guna mematangkan persiapan penyelenggaraan liga ini, BLiSPI bersama dengan perwakilan Tabloid Bola mengadakan kegiatan Sosialisasi Liga Bola-BLiSPI Nusantara U11 dan U13 di Hotel Lido Graha, Lhokseumawe, Aceh, Sabtu (13/10).

Hadir Ketua Umum BLiSPI, Subagja Suihan didampingi pendiri Blispi yang juga mantan pemain tim nasional Indonesia Rully Nere, dua orang perwakilan Tabloid Bola yaitu Benhard Sitorus (Manajer Marketing Komunikasi) dan Boy Notan (Bola Sport Management Superintendent).

Turut hadir Ketua KONI Kota Lhokseumawe, Abdul Rahman, Ketua Umum BLiSPI Provinsi Aceh, Ishaq Rizal bersama jajaran pengurus dari kepengurusan Blispi Provinsi Aceh masa bakti 2017-2021 yang baru saja dikukuhan serta komunitas sepak bola usia muda di provinsi berjuluk 'Serambi Mekkah'.

Ketua Umum BLiSPI, Subagja Suihan menjelaskan penyelenggaraan Liga Blispi Nusantara U11 dan U13 adalah salah satu wujud dari komitmen BLiSPI untuk membantu Kemenpora dan PSSI dalam pembinaan sepak bola usia muda.

Berita Rekomendasi

"Ini salah satu upaya kami dari Blispi untuk mendukung program pembinaan sepak bola usia dini dan usia muda. Kita sediakan wadahnya agar para calon-calon bintang masa depan bisa belajar dan menempa dirinya. Agar kelak mereka bisa menjadi pemain handal," kata Subagja.

"Kami ingin menjembatani ambisi dan mimpi anak-anak untuk jadi pemain hebat yang bisa mengharumkan nama Indonesia di pentas sepak bola internasional," ujarnya.

Dipilihnya Provinsi Aceh yang berada di Pulau Sumatera bertujuan memotivasi daerah sekaligus pemerataan dalam penyelenggaraan kegiatan sepak bola usia muda. Mengingat selama ini selalu terpusat di Pulau Jawa.

"Selain mendapatkan Piala Bola-Blispi, tim yang menjadi juara di kelompok usia 11 dan 13 tahun juga akan kita berikan kesempatan mengikuti kejuaraan sepak bola internasional.Tak hanya itu, selama berlangsungnya liga kami juga akan menerjunkan tim pemandu bakat. Dan bagi para pemain yang terjaring akan kami berikan bea siswa berlatih ke salah satu akademi sepak bola di luar negeri," ungkap Subagja.

Manajer Marketing Komunikasi Tabloid Bola, Benhard Sitorus optimis rencana penyelenggaraan Festival dan Liga Bola-Blispi Nusantara U11 dan U13 bakal mendapat sambutan positif dari komunitas sepak bola usia muda binaan Blispi.

Mengingat Blispi telah membuktikan keseriusannya dalam membina sepak bola usia muda melalui berbagai event skala nasional. Seperti Liga Sepak Bola Pelajar U9, U11 dan U14 Piala Menpora sejak 2014.

"Para calon peserta liga terlebih dahulu mengikuti Festival yang kita bagi ke dalam lima zona di setiap provinsi. Juara dan runner-up di setiap zona berhak menjadi peserta kompetisi. Jadi jumlah tim peserta Liga Bola-Blispi Nusantara U11 dan U13 di seluruh provinsi di Indonesia ada 10 tim," papar Benhard.

"Selanjutnya para juara liga di setiap provinsi berhak lolos ke putaran final yang kemungkinan besar akan kita gelar di Jakarta," tuturnya.

Ketua Umum Blispi Provinsi Aceh, Ishaq Rizal menyambut baik kepercayaan yang diberikan oleh Blispi dan Tabloid Bola untuk menyelenggarakan event pembuka Liga Bola Blispi Nusantara U11 dan U13.

"Kami siap melaksanakan mandat yang diberikan Blispi Pusat menjadi tuan rumah Festival dan kick-off Liga Bola-Blispi Nusantara U11 dan U13. Semoga ajang ini semakin memotivasi komunitas sepak bola usia muda khususnya di Provinsi Aceh dan umumnya di seluruh Indonesia untuk menempa skill dan pengalaman bertanding," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas