Hajar Chelsea 3-0 di Liga Champions, Rekor Terbesar AS Roma versus Tim Inggris
Sedangkan tim Inggris yang paling sering mengalahkan Roma adalah Manchester United, yakni sebanyak empat kali dari enam pertemuan.
Editor: Sapto Nugroho
TRIBUNNEWS.COM - AS Roma berhasil menjadi penguasa klasemen Grup C Liga Champions setelah pada matchday keempat meraih kemenangan 3-0 atas Chelsea di Stadion Olimpico, Roma, Selasa (31/10/2017) malam waktu setempat atau Rabu (1/11/2017) dini hari WIB.
Gol-gol kemenangan AS Roma tercipta berkat dua lesatan indah Stephan El Shaarawy (menit pertama dan 36') serta sepakan keras Diego Perotti (63').
Baca: Hasil Lengkap Matchday 4 Liga Champions Rabu Pagi: PSG dan Muenchen Sama-sama Lolos ke 16 Besar
Kemenangan tersebut membuat AS Roma sukses melangkahi Chelsea untuk menduduki puncak klasemen Grup C dengan delapan poin atau unggul satu poin dari The Blues.
Skor 3-0 itu juga menjadi kemenangan terbesar yang pernah diraih AS Roma atas klub-klub Inggris sepanjang era Liga Champions.
Sebelumnya, kemenangan terbesar AS Roma atas klub-klub Inggris juga didapat atas Chelsea pada musim 2008-2009.
Dalam laga yang juga digelar di Stadio Olimpico pada 4 November 2008 itu, AS Roma berhasil meraih kemenangan 3-1 atas The Blues.
Baca: Ini Dia Layvin Kurzawa, Bek Pertama Pencetak Hattrick di Liga Champions
Rekor pertemuan AS Roma atas Chelsea juga menjadi yang terbaik jika dibandingkan dengan klub-klub Inggris lainnya.
Dari total empat pertemuan, AS Roma memiliki rekor dua kemenangan serta sekali imbang dan kalah.
Sepanjang sejarah Liga Champions, AS Roma memang memiliki rekor yang terbilang buruk setiap kali berjumpa dengan klub-klub Inggris.
Dari total 18 pertandingan kontra tim-tim Inggris, AS Roma memiliki rekor tiga kemenangan, enam hasil imbang, dan sembilan kekalahan.
Baca: Kualifikasi Piala Asia U-19 2018: Ini Video 5 Gol Menawan Kemenangan Timnas U-19 Indonesia vs Brunei
Tim-tim Inggris yang belum pernah dikalahkan AS Roma sejauh ini adalah Arsenal, Liverpool, dan Manchester City.
Sedangkan tim Inggris yang paling sering mengalahkan Roma adalah Manchester United, yakni sebanyak empat kali dari enam pertemuan. (*)
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Menang 3-0 atas Chelsea Menjadi Rekor Terbesar bagi AS Roma Kontra Tim Inggris