Berhasil, Misi Persiba Balikpapan Curi Poin di Kandang Persela
Persela Lamongan ditahan imbang tamunya, Persiba Balikapan, dengan skor 2-2 di Stadion Surajaya, Minggu (5/11/2017) sore.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Persela Lamongan ditahan imbang tamunya, Persiba Balikapan, dengan skor 2-2 di Stadion Surajaya, Minggu (5/11/2017) sore.
Mengusung misi memperbaiki posisi pada klasemen akhir, laskar Joko Tingkir justru tertinggal lebih dulu di depan pendukungnya.
Sementara Persiba Balikpapan, tim yang sudah dipastikan terdegradasi, memimpin kemenangan pada menit ke-14 lewat penyerang asing Anmar Almubaraki.
Anmar menyelesaikan operan Maldini Pali dengan sepakan mendatar dari dalam kotak penalti.
Baca: Persiba Balikpapan Bertekad Curi Poin dan Reportkan Persela di Surajaya
Baca: Alexander Jadi Kiper Utama di Laga Kandang Penutup Persela
Persela enggan mengalah pada laga kandang pamungkasnya musim ini.
Menjelang akhir babak pertama, Ramon Rodrigues menyetarakan skor untuk Persela pada menit ke-37.
Lewat sundulan, Ramon Rodrigues meneruskan tendangan sudut yang dieksekusi Edy Gunawan.
Skor 1-1 pun bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan wasit Handri Kristanto asal Semarang.
Sebelas menit paruh kedua berjalan, sundulan Eky Taufik membawa Persela unggul.
Memanfaatkan tendangan bebas Samsul Arif, Eky sukses mencetak gol pertamanya tersebut pada musim ini.
Bermain tanpa beban, Persiba tetap memforsir serangan. Alhasil, gol penyama kedudukan skuat Beruang Madu tercipta juga pada menit ke-79.
Lewat skema tendangan pojok yang dieksekusi Srdjan Lopicic, Bryan Cesar meneruskan bola yang sebelumnya diterima dan disepak oleh Anmar Almubaraki.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.