Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persib Bandung Belum Berkomunikasi dengan Alfred Riedl

Santer dikaitkan akan menukangi Persib Bandung di musim depan, akhirnya Alfred Riedl angkat suara.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persib Bandung Belum Berkomunikasi dengan Alfred Riedl
Kompas.com
Alfred Riedl 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Santer dikaitkan akan menukangi Persib Bandung di musim depan, akhirnya Alfred Riedl angkat suara.

Juru racik yang sempat mengarsiteki Timnas Indonesia itu masuk dalam salah satu radar pelatih Persib Bandung musim depan.

Selain nama Alfred Riedl, ada beberapa juru taktik ternama lainnya yang dikaitkan dengan Persib, yakni Nilmaizar, Jacksen F Tiago, dan Kiatisuk Senamuang.

Riedl menjelaskan ternyata dirinya belum menjalin komunikasi dengan Persib Bandung.

Meski begitu, ia tetap mengaku siap jika nantinya ada tawaran dari pihak Maung Bandung untuk merapat ke Kota Kembang.

"Ya, saya mendengar kabar itu (rumor jadi kandidat pelatih Persib), tapi saya tidak sedang dalam proses komunikasi dengan Persib."

"Pernah terjalin komunikasi dengan mereka (Persib), namun sudah terhenti sejak Mei atau Juni lalu," ungkapnya.

Berita Rekomendasi

Bahkan, kini arsitek 68 tahun tersebut sangat siap jika ada tawaran untuk kembali menukangi tim-tim di Indonesia, ataupun Timnas.

Pasalnya, setelah menukangi Timnas di Piala AFF 2016, Riedl memutuskan untuk kembali ke negaranya, Austria.

Praktis, tenaga serta pikiran Riedl terbilang segar pasca dirinya menjalani masa-masa santai bersama keluarga.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas