Ditolak Persib Bandung, Okto Maniani Akhirnya Gabung ke Klub Ini
Winger kelahiran Raja Ampat tersebut tampak bergabung latihan bersama klub Liga 2 asal Banten, Perserang Serang.
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Nasib Oktovianus Maniani tampaknya mulai menemui kejelasan setelah diusir dari Persib Bandung.
Winger kelahiran Raja Ampat tersebut tampak bergabung latihan bersama klub Liga 2 asal Banten, Perserang Serang.
Mantan pilar Timnas Indonesia di Piala AFF 2010 itu turut serta dalam sesi latihan tim pada Hari Selasa (23/1/2018).
Dalam latihan tersebut langsung dipimpin oleh sang arsitek, Zainal Abidin, di Stadion Heroik Kopassus, Serang.
Dilansir BolaSport.com dari Instagram resmi tim, Okto mengaku siap jika resmi dikontrak sebagai rekrutan anyar.
Ia pun langsung mengusung misi besar, yakni membawa Perserang naik kasta ke Liga 1 musim depan.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.