Michael Essien Kembali Berlatih Bersama Persib Bandung, Langsung Jadi Kiper
Essien sempat absen di beberapa laga dan latihan tim Maung Bandung akibat cedera lutut yang dialaminya.
Editor: Ravianto

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Gelandang Persib Bandung asal Ghana, Michael Essien tampak sudah bergabung mengikuti latihan bersama rekan timnya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa (20/2/2018).
Diberitakan sebelumnya, Essien sempat absen di beberapa laga dan latihan tim Maung Bandung akibat cedera lutut yang dialaminya.
Pemilik nomor punggung 5 di tim Pangeran Biru ini terlihat ceria pada sesi latihan pagi ini.
Bahkan sesekali ia terlihat bersenda gurau bersama rekan tim.
Sebelum latihan dimulai, ia menyempatkan diri menjadi penjaga gawang bergantian dengan Bojan Malisic.
Gelak tawa pun tersaji saat ia melakukan adu penalti dengan Bojan Malisic.
Namun setelah latihan dimulai, ia terlihat serius mengikuti instruksi sang pelatih, Roberto Carlos Mario Gomez. (*)
Kisah Dukun Pengganda Uang yang Larikan Rp 3,2 Triliun dan Tak Pernah Masuk Penjara https://t.co/67HoHGofWy via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) February 19, 2018