Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

AS Roma vs Liverpool: AS Roma Harus Tancap Gas Supaya Lolos ke Final

Jelang laga leg kedua semifinal Liga Champions AS Roma kontra Liverpool, empat nama pilar I Giallorossi dikabarkan absen.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in AS Roma vs Liverpool: AS Roma Harus Tancap Gas Supaya Lolos ke Final
gettyimages.ie
Eusebio Di Francesco 

TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Jelang laga leg kedua semifinal Liga Champions AS Roma kontra Liverpool, empat nama pilar I Giallorossi dikabarkan absen.

AS Roma akan menjamu Liverpool dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions, Kamis (3/5/2018) dini hari WIB.

Skuat Eusebio Di Francesco dituntut harus tancap gas dari awal laga guna menjaga asa lolos ke final.

Pada pertandingan dini hari nanti, sejumlah nama tak bisa diandalkan I Giallorossi guna menghadapi The Reds.

Di Francesco kemungkinan tak dapat memasang Kevin Strootman dan Diego Perotti.

Kedua pemain itu diperkirakan belum sehat lantaran mengalami cedera saat bermain pada leg pertama.

Strootman mengalami memar pada tulang rusuknya.

Berita Rekomendasi

Sedangkan Perotti yang cetak satu gol pada pertemuan pertama di Anfield, mendapat cedera pergelangan kaki.

Selain mereka berdua, Gregoire Defrel dan Rick Karsdorp, masing-masing mengalami cedera ankle dan lutut.

Bahkan keduanya akan absen hingga musim berakhir.

Tim ibu kota Italia membutuhkan kemanangan minimal tiga gol tanpa balas, agar lolos ke babak final.

Mengingat, mereka kalah 2-5 saat bertandang pada leg pertama ke markas Liverpool, sepekan lalu.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas