Putaran I Selesai, Persib Bandung Akan Godok Rencana Penambahan Pemain
Terkait rencana itu, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Kuswara S Taryono langsung memberi respon.
Editor: Ravianto
persib.co.id
Koreografi yang ditampilkan oleh bobotoh pada laga Persib Bandung kontra Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (31/5/2018).
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, mengisyaratkan akan menambah pemain di putaran kedua Liga 1 2018.
"Kita tentu akan memikirkan pemain baru yang akan didatangkan bulan Juni (putaran kedua) nanti," ujar Mario Gomez, Kamis (31/5/2018).
Terkait rencana itu, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Kuswara S Taryono langsung memberi respon.
"Jadi begini, kalau menyikapi soal pemain kita tunggu dulu sampai putaran pertama selesai," ucap Kuswara di Stadion Sport Jabar Arcamanik, Jumat (1/6/2018).
Setelah putaran pertama selesai kata Kuswara, barulah manajemen dan tim pelatih akan membicarakan kemungkinan menambah atau membuang pemain yang ada.
Berita Rekomendasi