Persib Bandung Langsung Digenjot Fisik Oleh Mario Gomez
Seusai mendapat jatah libur lebaran selama kurang lebih dua pekan, Persib Bandung kembali menjalani latihan di Sport Jabar Arcamanik
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Seusai mendapat jatah libur lebaran selama kurang lebih dua pekan, Persib Bandung kembali menjalani latihan di Sport Jabar Arcamanik, Selasa (19/6/2018) pagi.
Latihan tersebut difokuskan oleh pelatih Mario Gomez untuk menghadapi laga berat kontra Persija Jakarta pada Sabtu (30/6/2018).
Tak tanggung-tanggung, pada sesi latihan ini, Mario Gomez langsung menggenjot fisik para pemain.
"Tidak ada lagi penyesuaian, kami langsung push mereka dengan latihan fisik hari ini," ujar Mario Gomez,
"Sebelumnya, mereka memang sudah kami instruksikan untuk berlatih masing-masing sejak10 Juni lalu," tuturnya.
Pada menu latihan ini stretching menjadi pembuka, yang dilanjutkan ke speed and endurance kemudian small game internal menjadi penutup.
Dalam latihan ini, ada empat pemain yang absen yakni Febri Hariyadi, Bojan Malisic, Ezechiel N'douassel dan M Aqil Saviq.
Namun, Mario Gomez tetap bersemangat memimpin latihan dan para pemain juga terlihat antusias dengan senyum ceria.
Laga melawan Persija tentunya tidak akan disia-siakan tim berjulukan Maung Bandung ini untuk mendulang poin penuh.
Lantaran, harga diri akan menjadi taruhan bila akhirnya harus takluk dengan rival abadinya tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.