Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Skuat Persib Bandung Tiba di Stadion PTIK Menumpang Mobil Lapis Baja Saat Jalani Latihan Resmi

Kawalan ketat dengan menggunakan kendaraan rantis memang kerap dilakukan di laga Persija kontra Persib Bandung.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Skuat Persib Bandung Tiba di Stadion PTIK Menumpang Mobil Lapis Baja Saat Jalani Latihan Resmi
Tribunnews/Abdul Majid
Gelandang Persib Bandung, Hariono saat keluar dari kendaraan taktis di Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (29/6/2018), untuk menjalani oficial tranning. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Baik Persija Jakarta maupun Persib Bandung secara bergantian mendapatkan kesempatan untuk menjalani official training di lapangan pertandingan,  Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (29/6/2018).

Persija mendapat kesempatan pertama pada pukul 15.30 WIB hingga 16.00 WIB. 

Selepas Maghrib atau sekitar pukul 18.30 WIB, giliran Persib Bandung melakukan official training.

Namun, kehadiran para pemain Persib langsung menjadi perhatian para media yang terlihat masih berada di sekitar area PTIK. Pasalnya, Persib datang dengan pengalawalan super-ketat.

Dalam rombongan itu terlihat ada tiga kendaraan taktis (rantis) dan dua bis yang dikawal pula oleh polisi. Di depan rombongan ada sebuah mobil polisi yang menjadi pengawal rombongan.

Terlihat pula, beberapa motor polisi yang berada di depan dan belakang rombongan. Polisi di yang menunggangi motor pun dilengkapi dengan senjata yang diletakan di depan tubuhnya.

Berita Rekomendasi

Masuk dari pintu utama area PTIK, suara sirine terlebih dulu terdengar. Rombongan pun langsung masuk ke area Stadion yang hanya berjarak sekitar 100 meter dari pintu utama.

Setibanya, para pemain satu per satu mulai keluar dari kendaraan tempur yang dilampisi baja tersebut. Mereka turun sudah dengan mengenakan kostum Persib Bandung.

Kawalan ketat dengan menggunakan kendaraan rantis memang kerap dilakukan di laga Persija kontra Persib Bandung.

Hal ini dilakukan lantaran kedua tim mempunyai suporter fanatik dan laga ini juga merupakan syarat akan gengsi bahkan kerap disebut sebagai el clasico nya Indonesia.

Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung sendiri akan digelar pada Sabtu (30/6/2018) di Stadion PTIK, Jakarta. Laga itu akan dimulai pada pukul 18.30 dan disiarkan langsung di stasiun TV Indosiar.

Berikut 19 pemain yang dibawa Persib ke Stadion PTIK: M. Natshir Fadhil Mahbuby, I Made Wirawan, Bojan Malisic, Victor Igbonefo, M. Al Amin Syukur Fisabillah, Indra Mustaffa, Ardi Idrus, Tony Sucipto, Dedi Kusnandar, Hariono, Febri Hariyadi, Eka Ramdani, Oh In-Kyun, Agung Mulyadi, Ghozali Muharram Siregar, Ezechiel N'douassel, Jonathan Bauman, Airlangga, dan Muchlis Hadi Ning.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
27
16
9
2
47
24
23
57
2
Dewa United
27
14
7
6
54
29
25
49
3
Persebaya
27
14
6
7
32
28
4
48
4
Persija Jakarta
26
12
7
7
41
31
10
43
5
Malut United
27
11
10
6
34
26
8
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas