Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tiga Pilar Gabung Tim Kostrad, Manajemen PSMS Medan Berkirim Surat

Surat itu berisi permintaan manajemen PSMS demi meminta izin agar tiga pemain itu bisa memperkuat timnya

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tiga Pilar Gabung Tim Kostrad, Manajemen PSMS Medan Berkirim Surat
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Pemain PSMS Medan mengikuti latihan perdana pasca libur Lebaran di Stadion Kebun Bunga, pada Kamis (21/6/2018) sore. 

TRIBUNNEWS.COM - PSMS Medan terancam tak diperkuat tiga pemain mereka saat menghadapi Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan pada Minggu (8/7/2018).

Kabarnya, ketiga pemain tersebut mendapat panggilan untuk membela tim Kostrad pada perhelatan Pekan Olahraga Angkatan Darat (PORAD) yang berlangsung pada 21 hingga 30 Juli 2018.

PORAD akan terlaksana di Magelang, Jawa Tengah.

Ketiga pemain tersebut adalah Frets Butuan, M Alwi Slamat, dan Danie Pratama yang merupakan anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Sekretaris manajamen PSMS Medan, Julius Raja mengatakan, mereka telah mengirimkan surat permohonan untuk ketiga pemain tersebut bisa dibawa saat bertandang kontra Madura United.

"Surat sudah kami persiapkan. Ini sudah kami bikin izinnya tertuju pada Pangkostrad," tutur King, sapaan Julis di mes Kebun Bunga, Kota Medan, Jumat (6/7/2018).

Ia menjelaskan, surat itu berisi permintaan manajemen PSMS demi meminta izin agar tiga pemain itu bisa memperkuat timnya melakoni empat laga Liga 1 2018 yang tersisa.

Berita Rekomendasi

"Untuk empat pertandingan sisa putaran pertama, nanti saat melawan Persipura mereka balik ke medan. Habis main lawan Persipura, mereka terbang lagi," ujar Julius.

"Nanti setelah bermain melawan Madura United, mereka bisa kembali lagi ke kesatuan di Yogyakarta," ucapnya.

Lebih lanjut, ia menerangkan hingga saat ini manajemen PSMS Medan masih menunggu izin dari Panglima Kostrad.

"Sudah ada komunikasi, kami menunggu jawaban," tuturnya.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas