Peter Odemwingie Kembali ke Madura United Ternyata Bukan Sebagai Pemain
“Pintu kami selalu terbuka buat Peter. Terserah dia mau jadi apa, pemain, asisten pelatih, atau juga pemandu bakat, semua boleh,” tutur Haruna
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Meskipun pada putaran kedua Liga 1 2018 ini Madura United batal menggunakan jasa penyerang Peter Odemwingie, namun pemain berdarah Nigeria tersebut justru akan mendapatkan tempat spesial di tim Laskar Sape Kerrab pada musim depan.
Pada konfrensi pers di Surabaya (26/7/18), manajer Madura United, Haruna Soemitro menyatakan bahwa timnya akan sangat terbuka kepada Peter Odemwingie di musim depan.
“Pintu kami selalu terbuka buat Peter. Terserah dia mau jadi apa, pemain, asisten pelatih, atau juga pemandu bakat, semua boleh,” tutur Haruna.
Hanya saja, pria yang juga mantan Ketua PSSI Asprov Jatim tersebut mengatakan bahwa Madura juga berharap Peter bisa menjadi talent scout alias pemandu bakat untuk kebutuhan pemain asing Madura United di musim depan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.