Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Perebutan Puncak Klasemen Grup A Piala AFF U-16: Indonesia Hadapi Juara Bertahan

Pelatih Timnas U-16 Indonesia Fakhri Husaini harus benar-benar mengantisipasi gaya bermain Vietnam.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Perebutan Puncak Klasemen Grup A Piala AFF U-16: Indonesia Hadapi Juara Bertahan
Surya/Sugiharto
Pemain Timnas U-16 Indonesia memberikan penghormatan kepada penonton usai mengalahkan Timnas U-16 Myanmar dalam laga babak penyisihan Grup A Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Posisi Timnas U-16 Indonesia di puncak klasemen sementara Grup A Piala AFF U-16 2018 masih sangat rawan.

Timnas U-16 Indonesia dan Timnas U-16 Vietnam sama-sama memiliki nilai 6 dari dua laga.

Timnas U-16 Indonesia berhak memimpin klasemen Grup A karena unggul selisih gol, yakni +9 berbanding +5.

Dalam dua laga perdananya, tim berjuluk Garuda Jaya itu melumat Filipina 8-0 dan menang tipis 2-1 atas Myanmar.

Sedangkan Vietnam menekuk Kamboja 1-0 dan Timor Leste 4-0.

Tim berjuluk 'The Golden Dragons' itu sempat menggusur Indonesia, tapi hanya sebentar.

Perebutan puncak klasemen yang sesungguhnya akan terjadi ketika kedua tim favorit Grup A bersua Kamis (2/8/2018) pukul 19.00 WIB, di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur.

Berita Rekomendasi

Pelatih Timnas U-16 Indonesia Fakhri Husaini harus benar-benar mengantisipasi gaya bermain Vietnam.

Vietnam adalah juara bertahan Piala AFF U-16 setelah menekuk Thailand di final lewat adu penalti.

Pemenang dari laga itu akan berpeluang menjadi juara Grup A.

Setelah duel itu, Timnas U-16 Indonesia akan menghadapi Timor Leste tanggal 4 Agustus 2018 dan Kamboja 6 Agustus 2018.

Sementara Vietnam meladeni Filipina dan Myanmar.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
25
18
6
1
60
24
36
60
2
Arsenal
25
15
8
2
51
22
29
53
3
Nottm Forest
25
14
5
6
41
29
12
47
4
Man. City
25
13
5
7
52
35
17
44
5
Bournemouth
25
12
7
6
44
29
15
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas