Inter Milan Naik ke Peringkat Empat Klasemen Usai Kalahkan Cagliari 2-0
Inter Milan mengalahkan Cagliari dua gol tanpa balas melalui torehan Lautaro Martinez (menit ke-12) dan Matteo Politano (89').
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Inter Milan meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Cagliari dalam partai lanjutan Liga Italia pekan ketujuh di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Sabtu (29/9/2018) atau Minggu dini hari WIB.
Inter Milan mengalahkan Cagliari dua gol tanpa balas melalui torehan Lautaro Martinez (menit ke-12) dan Matteo Politano (89').
Gol Lautaro Martinez tercipta dari sundulan.
Penyerang Argentina itu menanduk masuk umpan silang Dalbert dari sisi kanan pertahanan Cagliari.
Gol tersebut spesial bagi Lautaro Martinez karena menandakan torehan perdananya buat Inter Milan dalam ajang kompetitif.
Mendekati ujung laga, Politano juga menyusul bikin gol debut sejak berseragam Inter.
Winger berpostur mungil itu melepaskan tembakan voli yang tak mampu diantisipasi kiper lawan, Alessio Cragno.
Cagliari bukannya tanpa perlawanan.
Menurut catatan Whoscored yang dikutip BolaSport.com, Cagliari bahkan unggul tipis dalam penguasaan bola (52%) dan sama-sama melepas 4 tembakan pada babak pertama.
Memasuki awal babak kedua, permainan lebih terbuka dengan ambisi Inter Milan menambah gol.
Percobaan tim tuan rumah, di antaranya lewat upaya Politano (2 kali) dan Antonio Candreva digagalkan Cragno secara gemilang.
Angka di papan skor sempat berubah menjadi 1-1 ketika Daniele Dessena membelokkan bola sepak pojok masuk ke gawang Inter (72').
Namun, setelah wasit Davide Massa meninjau ulang lewat VAR (video assistant referee), gol dianulir karena Dessena mendorong bola dengan tangan.
Inter Milan baru bisa mengunci kemenangan melalui sepakan Politano yang diawali oleh situasi sepak pojok di menit-menit akhir.