Komdis PSSI Beri Sanksi Keras pada Arema FC, Denda Rp100 Juta hingga Bertanding Tanpa Penonton
Komite Disiplin (Komdis) PSSI resmi memberi sanksi pada Arema FC terkait kerusuhan dan rangkaian pelanggaran yang terjadi.
Penulis: Yulita Futty Hapsari
Surya Malang
Penonton ricuh usai pertandingan Arema melawan Persebaya Surabaya di stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (6/10/2018). Kericuhan dimulai pada menit ke-15, ketika terjadi insiden yang melibatkan oknum penonton melakukan pengeroyokan.
TRIBUNNEWS.COM - Komite Disiplin (Komdis) PSSI resmi memberi sanksi pada Arema FC terkait kerusuhan dan rangkaian pelanggaran yang terjadi saat Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Sabtu (6/10/2018) .
Sanksi tersebut resmi diberikan pada Arema FC pada Kamis (11/10/2018).
Dilansir dari laman resmi PSSI, sanksi diberikan untuk pelanggaran berupa aksi pengeroyokan yang dilakukan suporter Arema FC kepada suporter Persebaya Surabaya.
Selain pengeroyokan, suporter Arema FC juga melakukan intimidasi terhadap para pemain Persebaya Surabaya dengan mendekati mereka.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.