Sidoel, Pemain Liga Inggris Keturunan Wonosobo Siap Bela Timnas Indonesia
Dirinya juga tak menampik peluang membela timnas Indonesia karena merasa dirinya masih menjadi bagian dari Indonesia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Satu lagi pemain berdarah Indonesia yang menyatakan bersedia membela timnas Indonesia.
Dia adalah Darren Sidoel, pemain muda yang saat ini membela klub Liga Inggris, Reading.
Dalam wawancara ekslusif dengan Goal, Pemuda 20 tahun tersebut menceritakan asal-usulnya yang mempunyai garis keturunan Indonesia.
"Saya lahir di Belanda. Ibu saya berasal dari Suriname dan ayah saya adalah orang Jawa. Kakek buyut saya dari kabupaten Wonosobo di Jawa Tengah , kami masih memiliki keluarga di sana," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Goal.
Dirinya juga tak menampik peluang membela timnas Indonesia karena merasa dirinya masih menjadi bagian dari Indonesia.
"Jika PSSI ingin mengundang saya membela timnas, maka saya akan senang untuk berbicara dengan mereka soal peliang tersebut dan mempertimbangkan bermain untuk timnas Indonesia," ujarnya.
Sidoel mengawali karier di tim muda kota kelahirannya, Ado Den Haag sejak musim 2012-2013.
Semusim kemudian ia bergabung dengan Ajax U-17 hingga 5 tahun kemudian menembus sejumlah level dari U-19 hingga U-21.
Pada Juli 2018, klub asal Inggris, Reading membelinya dan mengontrak sang pemain dengan durasi 3 tahun.
Kini ia membela Reading U-23 di Premier League 2, sebuah kompetisi untuk tim cadangan Liga Inggris.
Pada musim 2018-2019, pemain yang bisa bermain di 3 posisi ini telah mengoleksi 4 penampilan.
"Ada beberapa klub yang tertarik pada saya, tetapi Reading datang dengan rencana menarik. Ketika saya mengunjungi mereka, saya tahu akan menjadi klub yang tepat bagi perkembangan saya," ujarnya.