Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSM Makassar Samakan Poin Persib Bandung di Klasemen Sementara Liga 1 usai Kalahkan Arema FC

PSM Makassar menang atas Arema FC dengan skor 2-1 pada pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (14/10/2018) sore.

Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
zoom-in PSM Makassar Samakan Poin Persib Bandung di Klasemen Sementara Liga 1 usai Kalahkan Arema FC
AN BOXY/TRIBUN TIMUR
Penyerang Arema FC, Dendi Santoso (kiri) mencoba menghadang pergerakan pilar bertahan PSM Makassar, Ardan Aras pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, 14 Oktober 2018. 

TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar menang atas Arema FC dengan skor 2-1 pada pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (14/10/2018) sore. PSM pun menyamai Persib di klasemen sementara.

 PSM Makassar mencetak gol pertama ke gawang Arema FC pada lanjutan Liga 1 2018 saat laga memasuki menit ketujuh.

Mendapat umpan apik dari Wiljan Pluim, M Rahmat sukses mencetak gol dengan sontekan cantik.

Menit ke-18, Marc Klok mendapatkan peluang, sepakan kerasnya dapat ditepis Utam Rusdiana.

Memasuki menit ke-30, kedua tim silih berganti menyerang namun belum ada gol lagi yang tercipta.\

Baca: Fakta-fakta Dirijen Aremania, Yuli Sumpil yang Dapat Sanksi Dilarang Masuk ke Stadion Seumur Hidup

Arema FC melakukan pergantian pemain, Ahmad Nur Hardianto masuk menggantikan Israel Wamiau di menit ke-35.

Berita Rekomendasi

Ahmad Nur Hargianto mendapatkan peluang emas di menit ke-40 menyambut umpan Makan Konate, bola hasil sepakannya melebar tipis di sisi kanan gawang Rivki Mokodompit.

Sampai peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama, kedudukan masih 1-0 untuk keunggulan PSM Makassar.

Lalu 10 menit laga babak kedua jalan, kedua tim saling melakukan serangan.

Arema FC melakukan pergantian pemain, dengan memasukkan Rafli dan menarik keluar Jayus Hartono di menit ke-56.

Selang semenit, Fauzan Jamal mendapatkan kartu kuning setelah melanggar Ricky Akbar. 

PSM Makassar pun melakukan pergantian, M Arfan ditarik keluar digantikan Rizky Pellu pada menit ke-59.

Ahmad Nur Hardianto pun mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-60, kedudukan menjadi 1-1.

Halaman
123
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas