Pelatih Qatar Tidak Masalah Dengan Cuaca di Indonesia
Pelatih Timnas Qatar U-19, Bruno Pinheiro mengaku tak masalah dengan cuaca di Jakarta yang menjadi tempat perhelatan kejuaraan Piala AFC U-19 tepatnya
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Qatar U-19, Bruno Pinheiro mengaku tak masalah dengan cuaca di Jakarta yang menjadi tempat perhelatan Kejuaraan Piala AFC U-19 tepatnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta.
Justru Bruno mengatakan cuaca di Jakarta tidak terlalu panas seperti di Doha, Qatar.
“Cuaca di sini tidak terlalu panas dari di Doha. Ini tidak jadi masalah buat kami,” kata Bruno seusai memimpin latihan di Lapangan B, Kompleks GBK, Jakarta, Rabu (17/10/2018) sore.
Sementara itu, pada latihan terakhir sebelum laga ini, Bruno mengaku lebih fokus untuk mengarahkan kepada para pemainnya untuk mengantisipasi bola-bola mati, selain itu juga adaptasi dengan rumput Indonesia.
“Latihan hari ini biasa saja, fokus pertandingan cuma servis saja tidak ada yang spesial. Kita hanya melakukan latihan gerakan tanpa bola, dan adapatasi dengan rumput di sini,” ujarnya.
Baca: Pebasket Cantik Savira Alifa, Hobi Nongkrong Hingga Incar Fakultas Kedokteran UI
Pada ajang ini, Timnas Qatar U-19 ini masuk ke dalam grup A bersama dengan Indonesia, Taiwan dan Uni Emirat Arab.
Pertandingan perdana, jawara Piala AFC U-19 2014 itu bertemu UEA. Laga tersebut tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (18/10/2018) pada pukul 16.00 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.