Perempat Final Piala Asia U-19 - 3 Pemain Timnas U-19 Indonesia Dimasukkan ke Ruang Super Dingin
Usai melawan UEA dan persiapan perempat final Piala Asia U-19 2018 lawan Jepang, tiga pemain Indonesia masuk ruang super dingin untuk terapi.
Editor: Hery Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM - Tiga pemain timnas U-19 Indonesia kedapatan mengunjungi klinik polaris usai berhasil mengalahkan UEA dalam gelaran Piala Asia U-19 2018.
Trio pemain timnas U-19 Indonesia menjalani terapi seperti yang rutin dilakukan Marko SImic, seusai menang atas UEA dan lolos ke perempat final Piala Asia U-19 2018.
Mereka adalah Rachmat Irianto, Indra Mustafa, dan Feby Eka Putra.
Pada Rabu (24/10/2018), timnas U-19 Indonesia menang 1-0 atas timnas U-19 Uni Emirat Arab (UEA) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Laga ini dimenangi skuat Garuda Nusantara melalui gol tunggal Witan Sulaeman.
Sehari pasca laga itu, tiga pemain timnas U-19 Indonesia berada di klinik Polaris untuk melakukan cryotherapy.
Baca Juga : Perkenalkan! Rival Sengit Egy Maulana Vikri dkk Selanjutnya, Wonderkid Jepang Jebolan Akademi Barcelona
Baca Juga: Duel tertunda Egy Maulana Vikri dan Messi Jepang Akan Terjadi di Hari Sumpah Pemuda
Baca Juga: Witan Sulaeman Pahlawan Timnas U-19 Indonesia yang Rela Merantau Jauh demi Wujudkan Impian
Para pemain ini datang ke klinik Polaris di Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan bersama fisioterapi timnas U-19 Indonesia, Asep Aziz.
Cryotherapy adalah terapi dingin, di mana tubuh akan di tempatkan dalam ruangan yang sangat dingin selama beberapa menit. BACA SELENGKAPNYA DI SINI