Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Update Persib Bandung: dari Pengunduran Diri Glenn Sugita hingga Kemungkinan Mario Gomez Bertahan

Persib Bandung saat ini tengah berusaha bangkit dari keterpurukan usai gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhir mereka di Liga 1 2018.

Editor: Maria Novena Cahyaning Tyas
zoom-in Update Persib Bandung: dari Pengunduran Diri Glenn Sugita hingga Kemungkinan Mario Gomez Bertahan
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Para pemain Persib Bandung bersiap jelang laga Liga 1 2018 kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung saat ini tengah berusaha bangkit dari keterpurukan usai gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhir mereka di Liga 1 2018.

Ditengah usaha untuk kembali dalam performa terbaiknya, Persib Bandung mendapat beberapa suntikan moral dari berbagai elemen yang ada di tubuh Maung Bandung.

Seperti diketahui saat ini Maung Bandung tengah bersaing dengan PSM Makassar dan Persija Jakarta dalam memperebutkan gelar juara Liga 1 2018.

Pekan depan dalam laga pekan ke-28 Liga 1 Indonesia, Persib akan kembali berhadapan dengan tim tangguh Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan Selasa (30/10/2018).

Meski akan menghadapi lawan yang dapat merepotkan mereka, kini moral para pemain Persib berangsur mulai meningkat.

Hal tersebut lantaran usai mendapat kekalahan dari PSM Makassar pekan lalu, beberapa elemen mulai turun tangan untuk kembali mengangkat performa Maung Bandung.

Berikut kabar baik dari Persib Bandung yang sudah dirangkum oleh TribunWow.com dari laman resmi Persib Bandung, media sosial, dan Tribun Jabar:

BERITA TERKAIT

1. Kembalinya Bek Andalan Bojan Malisic

Amunisi baru akan menambah kekuatan Maung Bandung kala menghadapi Bali United pekan depan.

Amunisi tersebut adalah Bojan Malisic, yang akan menjadi tenaga tambahan bagi Persib.

Mali, sapaan akrab Bojan Malisic akan kembali merumput usai menjalani hukuman dari Komisi Displin (Komdis) PSSI.

Sebelumnya Mali harus menepi selama empat pertandingan lantaran perilaku buruknya saat menghadapi Persija di pekan ke-23 Liga 1.

Dilansir dari laman resmi Persib Bandung, persib.co.id, kembalinya Mali disambut gembira oleh pelatih Persib Bandung, Mario Gomez usai Persib harus kembali kehilangan dua pemainnya, Jonathan Bauman dan Dedi Kusnandar, yang harus menepi lantaran kartu merah dan cidera.

BACA BERITA SELENGKAPNYA >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas