El Clasico - Real Madrid Ditumbalkan Para Penggawa Barcelona untuk Merayakan Anak-anaknya
Derbi El Clasico seolah jadi ajang para penggawa Barcelona untuk menumbalkan Real Madrid demi merayakan dan membahagiakan anak. Barca menang 5-1.
Editor: Hery Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan Barcelona atas Real Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (28/10/2018) menjadi ajang pamer membahagiakan para pemain El Barca.
Penggemar sepak bola kembali disuguhi laga El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid pada pekan ke-10 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou.
Barcelona sukses mencukur Real Madrid dengan skor cukup telak, 5-1.
Luis Suarez sukses mencetak hat-trick pada laga tersebut, dua gol lainnya dicetak oleh Philippe Coutinho dan Arturo Vidal.
Kemenangan pada laga El Clasico itu juga menjadi ajang pamer membahagiaan anak oleh beberapa pemain Barcelona.
Baca Juga: Pemilik Leicester, Vichai Srivaddhanaprabha Dipastikan Tewas dalam Kecelakaan Helikopter
Baca Juga: Fakta di Balik Jatuhnya Helikopter Pemilik Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha
Baca Juga: Inilah Sosok Pengganti Vichai Srivaddhanaprabha Sebagai Pemilik Leicester City
Real Madrid di bawah asuhan Julen Lopetegui seolah-olah hanya menjadi bahan untuk membuat bahagia anak para pemain Barcelona
Philippe Coutinho yang berhasil membuka keran gol Barca pada menit ke-11 mengawali hal tersebut.
Setelah sukses menceploskan bola ke gawang Thibaut Courtois, Coutinho berselebrasi dengan memasukkan bola ke dalam bajunya.
Selebrasi itu seolah sebagai tanda rasa syukur Coutinho karena istrinya hamil dan segera melahirkan anak keduanya. BACA SELENGKAPNYA DI SINI