Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Persela vs Persib Bandung, Aji Santoso Berambisi Bawa Timnya Tak Terkalahkan di Kandang Selama 2018

Sebab, dengan hasil imbang atau bahkan menang, Persela akan menjadi salah satu tim yang tidak terkalahkan di laga kandang Liga 1 2018.

Editor: Januar Adi Sagita
zoom-in Persela vs Persib Bandung, Aji Santoso Berambisi Bawa Timnya Tak Terkalahkan di Kandang Selama 2018
SUGIHARTO/SURYA
Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso. 

TRIBUNNEWS.COM, LAMONGANPersela Lamongan kembali akan mendapat ujian berarti, tepatnya saat mereka ingin melanjutkan rekor tidak pernah kalah di laga kandang kala menjamu Persib Bandung di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (1/12/2018).

Meski akan menghadapi tim kuat, pelatih Persela, Aji Santoto, tetap berambisi kembali bisa raih hasil positif.

Sebab, dengan hasil imbang atau bahkan menang, Persela akan menjadi salah satu tim yang tidak terkalahkan di laga kandang Liga 1 2018.

Dari 16 laga kandang yang sudah dilalui tim berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut, 10 laga berhasil dimenangkan, sementara enam laga sisanya berakhir dengan imbang.

“Saya berharap kami bisa meraih poin maksimal, ini pertandingan sangat penting, kami harus mengamankan poin di kandang, apalagi ini pertandingan kandang terakhir, kami ingin bisa memberi hadiah pertandingan terakhir yang manis pada pecinta Persela,” terang Aji, Jumat (30/11/2018).

Belum lagi, tambahan poin akan sangat berarti bagi Persela untuk benar-benar lolos dari zona degradasi.

Pasalnya hingga pekan ke-32, Persela masih berada di posisi 13 dengan 42 poin, selisih enam poin dari tim penghuni zona degradasi, Sriwijaya FC.

Berita Rekomendasi

Misi Aji itu tampaknya akan sedikit berat. Sebab, striker utama Laskar Joko Tingkir, Loris Arnaud yang sejauh ini sudah mengemas 15 gol harus absen setelah di laga sebelumnya mendapat kartu merah.

Belum lagi, Gian Zola yang juga merupakan pemain pinjaman dari Persib tidak diperbolehkan untuk bermain di laga tersebut.

Namun demikian, Aji menegaskan sudah menyiapkan opsi pengganti. Mantan pelatih Arema itu tetap optimis skuat asuhannya bisa meraih poin positif.

Baca selengkapnya>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
27
16
9
2
47
24
23
57
2
Dewa United
27
14
7
6
54
29
25
49
3
Persebaya
27
14
6
7
32
28
4
48
4
Persija Jakarta
26
12
7
7
41
31
10
43
5
Malut United
27
11
10
6
34
26
8
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas