Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Striker Lokal Jebolan Timnas Indonesia Jadi Incaran Persija Jakarta

Rishadi Fauzi dirasa menjadi pemain yang paling memungkinkan direkrut Persija mengingat statusnya yang free-agent

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Striker Lokal Jebolan Timnas Indonesia Jadi Incaran Persija Jakarta
juara.net
Ujung tombak Persebaya Surabaya, Rishadi Fauzi dikawal pemain Persatu Tuban pada laga keenam Grup 5 Liga 2 musim 2017 di Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, 6 Juli 2017. 

TRIBUNNEWS.COM - Eks-penyerang Persebaya, Rishadi Fauzi dirumorkan akan bergabung dengan Persija Jakarta.

Selentingan kabar itu menyebar setelah Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade menyebut bahwa timnya akan kedatangan striker lokal.

Selain itu, penyerang yang dimaksud juga disebut Gede Widiade sudah lama absen membela timnas Indonesia.

Sehingga memunculkan dua nama yakni penyerang Borneo FC, Lerby Eliandry serta Rishadi Fauzi yang baru saja dilepas Persebaya.

Rishadi Fauzi dirasa menjadi pemain yang paling memungkinkan direkrut Persija mengingat statusnya yang free-agent setelah dilepas Persebaya.

Lalu bagaimana tanggapan Gede Widiade soal munculnya nama Rishadi Fauzi?

"Saya tidak bisa sebutkan namanya, yang pasti sudah datang ke sini (Jakarta), sudah begitu saja. Saya tidak berani berbicara karena banyak yang tersinggung," kata Gede Widiade kepada wartawan.

Berita Rekomendasi

"Sudah lah, Persija itu jangan sampai membuat susah orang. Kita dibikin susah orang, diterima terus. Tapi jangan sampai dibikin susah orang," ujarnya menambahkan.

Rishadi Fauzi pernah membela timnas U-23 Indonesia pada Sea Games 2011 sedangkan Lerby Eliandry adalah penyerang timnas Indonesia pada Piala AFF 2016 dan beberapa laga uji coba.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas