Persib Bandung Bakal Kehilangan Penyerang asal Papua
Persib Bandung akan kehilangan penyerang asal Papua, Patrich Wanggai, untuk kompetisi Liga 1 2019.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung akan kehilangan penyerang asal Papua, Patrich Wanggai, untuk kompetisi Liga 1 2019.
Sebelumnya Patrich Wanggai sempat mengisyaratkan kepindahannya dari Persib Bandung lewat unggahan di Instagram.
Akan tetapi tak berselang lama Manajer Persib, Umuh Muchtar, menyatakan bahwa Patrich Wanggai masuk dalam skema tim musim depan.
Namun pada Jumat (18/1/2019), manajemen Persib akhirnya tak kuasa menahan kepindahan Wanggai dari tim.
(Baca Juga: Situs Transfermarkt Menulis Persib Sudah Dapat Bek Muda Pengganti Tony Sucipto)
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono, mengatakan bahwa Wanggai kemungkinan bakal menyusul Victor Igbonefo hengkang dari tim.
"Kemudian untuk Wanggai, seperti yang saya sampaikan, Wanggai termasuk yang direkomendasikan," ujar Kuswara di Graha Persib, Jalan Sulanjana No 17, Jumat (18/1/2019), dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.
Baca Juga: Satu-satunya Aral Piatek Gantikan Higuain di AC Milan: Ivan Gazidis
"Tetapi Wanggai ternyata hampir sama dengan Victor (Igbonefo), Wanggai istilahnya tidak meneruskan kontrak perpanjangan dengan Persib," tutur Kuswara.
Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, AC Milan Kalah dan Dapat 5 Hukuman
Kuswara menambahkan, keputusan Wanggai meninggalkan Persib dilatarbelakangi alasan keluarga.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.