PSIS Semarang vs Bhayangkara FC: Panser Biru Layani Pembelian Tiket
Salah satu komunitas suporter PSIS Semarang, Panser Biru, melayani pembelian tiket untuk laga kontra Bhayangkara FC pada leg kedua babak 16 besar Pia
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Salah satu komunitas suporter PSIS Semarang, Panser Biru, melayani pembelian tiket untuk laga kontra Bhayangkara FC pada leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018.
Pada leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018, PSIS Semarang akan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Moch Soebroto, Minggu (24/2/2019) pukul 15.00 WIB.
Menjelang pertandingan tersebut, Panser Biru melayani pembelian tiket untuk para calon penonton.
Akun Twitter milik Panser Biru menyebut ada tiga kategori tiket yang disediakan oleh komunitas tersebut.
Panser Biru menyediakan tiket kategori tribune selatan, timur, dan barat.
Hanya saja, harga yang dibanderol oleh Panser Biru, dinaikkan sebesar lima ribu rupiah.
Kelebihan lima ribu rupiah tersebut nantinya akan digunakan untuk persiapan anniversary Panser Biru yang ke-18.
Tiket tribune selatan dibanderol 45 ribu rupiah, timur 55 ribu rupiah, dan barat 75 ribu rupiah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.