Tak Ada Pesta Sambut Pasukan Indra Sjafri Juara, PSSI Pilih Gelar Syukuran
Timnas U-22 Indonesia baru saja meraih gelar juara Piala AFF U-22 2019 setelah memetik kemenangan atas Thailand dengan skor 2-1
Editor: Husein Sanusi
Istimewa
Timnas Indonesia berhasil keluar sebagai juara pada ajang Piala AFF U-22 2019 usai mengalahkan Thailand 2-1 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2). Menpora Imam Nahrawi yang menonton langsung perjuangan skuat Garuda Muda ini sangat bangga atas pencapaian tersebut.
TRIBUNNEWS.COM - Direktur Media PSSI, Gatot Widakdo, mengatakan tidak ada arak-arakan yang akan dilakukan pihaknya kepada timnas U-22 Indonesia.
Timnas U-22 Indonesia baru saja meraih gelar juara Piala AFF U-22 2019 setelah memetik kemenangan atas Thailand dengan skor 2-1 pada laga final di Stadion Olimpik Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2/2019).
Kata Gatot Widakdo, PSSI lebih memilih menggelar syukuran kecil ketimbang harus arak-arakan.
Terlebih, pada pertengahan Maret 2019, timnas U-22 Indonesia akan kembali berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Vietnam.
"Tidak ada arak-arakan untuk timnas U-22 Indonesia," kata Gatot Widakdo saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (26/2/2019) malam WIB.