Simon McMenemy Akan Padukan Pemain Senior-Yunior di Timnas Indonesia
Beberapa pemain junior yang langganan membela timnas Indonesia juga dipanggil oleh pelatih asal Skotlandia itu seperti Wahyu Subo Seto
Editor: Husein Sanusi

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, memiliki misi khusus di tim Merah Putih.
Simon McMenemy ingin memadukan pemain junior dengan senior.
Ada beberapa pemain senior yang dipanggil Simon McMenemyke timnas Indonesia seperti Otavio Dutra, Fachruddin Aryanto, Yustinus Pae, M Rahmat, hingga Rizky Pellu.
Beberapa pemain junior yang langganan membela timnas Indonesia juga dipanggil oleh pelatih asal Skotlandia itu seperti Wahyu Subo Seto, Novri Setiawan, Febri Hariyadi, dan Zulfiandi.
Dalam latihan hari ini, Simon McMenemy melakukan sesi latihan dengan fokus taktik dan strategi.
Ia ingin melihat sejauh mana pemahaman anak-anak asuhnya terkait apa yang diinginkan Simon McMenemy.
”Hari ini kami fokus ke taktik dan melihat siapa saja pemain yang mengerti atau tidak,” kata Simon McMenemy di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (7/3/2019).