Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bakal Bertemu Indonesia, Pelatih Timnas Thailand: Tim Ini Tim Kuat

Pelatih Thailand, Alexandre Gama telah mengumumkan 23 pemain untuk ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Bakal Bertemu Indonesia, Pelatih Timnas Thailand: Tim Ini Tim Kuat
AFF
Timnas Thailand. 

TRIBUNNEWS.COM - Thailand akan berada satu kelompok dengan Indonesia, Vietnam, dan Brunei di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Kualifikasi Piala Asia U-23 2019 akan dihelat di Hanoi, Vietnam pada 22-26 Maret 2020.

Pelatih Thailand, Alexandre Gama telah mengumumkan 23 pemain untuk ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Alexandre Gama pun mengatakan memiliki pemain terbaik untuk bergabung dengan timnas U-23 Thailand di ajang itu.

"Seperti yang Anda tahu, kami mencoba memilih pemain terbaik untuk bergabung dengan tim, yang memiliki pengalaman. Banyak orang memiliki pengalaman," ujar Gama.

"Terutama di turnamen internasional, bertepatan dengan FIFA Match Day, membuat kami yakin bahwa tim ini akan jadi tim yang sangat kuat," ujar pelatih asal Brasil itu.

Meskipun demikian, pelatih Alexandre Gama mengaku tidak memiliki banyak waktu.

Berita Rekomendasi

Gama pun percaya diri dengan pemain-pemain yang telah dipilihnya.

"Saya akui bahwa meskipun kami mungkin tidak punya banyak waktu untuk mempersiapkan tim seperti lawan. Tetapi setiap pemain telah diberikan kesempatan untuk turun di Liga Thailand terus menerus," ujar Gama.

"Meskipun kami hanya punya tiga hari, tetapi kami akan berusaha membuat latihan terbaik, saya sangat percaya diri dengan pemain ini," ujarnya.

"Akhirnya, apa yang ingin saya lihat dari semua pemain di tim ini adalah untuk menunjukkan karakter sendiri. Apakah mereka cocok untuk mewakili Thailand atau tidak?"

Pada babak kualifikasi, Thailand akan bersua Indonesia pada Jumat (22/3/2019).

Lalu Thailand akan bersua Brunei pada Minggu (24/3/2019), dan terakhir bertemu Vietnam pada Selasa (26/3/2019).

Tiga pertandingan itu akan diselenggarakan di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Meskipun mengikuti babak kualifikasi, Thailand telah dipastikan lolos ke fase knockout lantaran menjadi tuan rumah putaran final Piala Asia 2020.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas