Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Surabaya Sebenarnya Ingin Bertemu Arema FC di Delapan Besar kata Candra Wahyudi

Pengundian babak delapan besar Piala Presiden 2019 telah rampung dilakukan di Media Center Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persebaya Surabaya Sebenarnya Ingin Bertemu Arema FC di Delapan Besar kata Candra Wahyudi
tribunjatim.com
Candra Wahyudi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pengundian babak delapan besar Piala Presiden 2019 telah rampung dilakukan di Media Center Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/3/2019).

Pengundian tersebut disaksikan pula oleh manajer masing-masing klub yang lolos ke babak delapan besar.

Setelah keluar hasil pengundian, masing-masing manajer pun diberikan kesempatan untuk berkomentar oleh Maruarar Sirait.

“Ayo coba kita mau dengar komentar dari masing-masing manajer setelah melihat hasil ini,” pinta Maruarar Sirait yang menjabat sebagai SC Piala Presiden 2019.

Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi pun mengungkapkan hasil pengundian yang kembali mempertemukan timnya dengan PS Tira Persikabo.

“Kalau saya sih sebenarnya mau ketemu sama Arema,” kelakar Candra yang diikuti gelak tawa para pewarta, manajer dan tamu undangan lainnya.

Berita Rekomendasi

“Kalau finalnya?,” tanya Rendra Sujono yang menjadi MC pada acara tersebut.

“Finalnya ya lawan Persija,” jawab Candra yang kembali membuat sesisi Media Center SUGBK ramai.

Sementara itu, Asisten Manajer Kalteng Putra, Sigit Wido menilai bahwa hasil drawing yang mempertemukan Kalteng Putra dengan Persija Jakarta tak jadi masalah karena pada fase penyisihan grup, tim berjuluk Enggang Borneo itu mampu menaklukkan tim-tim besar seperti Persipura dan PSM Makassar.

“Kita lawan Persija tidak jadi masalah, karena di babak penyisihan grup kita juga sudah buktikan bisa mengalahakan tim-tim besar. Ini juga jadi tantangan selanjutnya kami bisa bertemu dengan salah satu tim perserta Piala AFC,” jelasnya.

Pertandingan babak delapan besar Piala Presiden akan berlangsung pada 29-31 Maret 2019. Pertandingan babak delapan besar pun akan dilangsungkan hanya satu kali.

Berikut hasil Drawing babak delapan besar Piala Presiden 2019:

Bhayangkara FC vs Arema FC

Persija Jakarta vs Kalteng Putra

Persebaya Surabaya vs Tira Persikabo

Persela Lamongan vs Madura United

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas