Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Undang Presiden Turki, Pernikahan Mesut Ozil Mendapat Kritikan

Mesut Ozil sudah memasukkan nama Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan dalam daftar tamu yang akan ia undang ke pernikahannya.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Undang Presiden Turki, Pernikahan Mesut Ozil Mendapat Kritikan
DOK. TWITTER.COM/@MESUTOZIL1088
Gelandang Arsenal, Mesut Oezil, sedang bermain gim Fortnite. 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Arsenal, Mesut Ozil menerima banyak kritikan setelah rencananya mengundang Presiden Turki dalam acara pernikahannya tersebar di jagat maya.

Mesut Ozil sudah memasukkan nama Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan dalam daftar tamu yang akan ia undang ke pernikahannya.

Tak main-main, Ozil bahkan menemui Erdogan secara langsung agar orang nomor satu di Turki itu mau menjadi saksi di hari bahagianya.

Partai yang berkuasa Justice and Development Party (AKP) pun telah merilis kabar bahwa sang presiden telah menerima undangan pemain keturunan Jerman-Turki tersebut.

Meski begitu, Mesut Ozil menerima kritikan pedas dari seorang politisi Jerman bernama Cem Ozdemir.

Seperti yang diketahui, hubungan Ozil dengan Jerman memang sempat meradang usai Piala Dunia 2018 lalu.

Pemain Arsenal itu memutuskan untuk keluar dari Timnas Jerman karena rasisme dan sikap tidak hormat mengingat garis keturunan keluarganya, yang merupakan imigran dari Turki.

Berita Rekomendasi

"Saya orang Jerman ketika kami menang, namun dikatakan imigran ketika kami kalah," ujar Ozil.

Meski sudah memutuskan untuk keluar dari Timnas Jerman, keputusan Ozil untuk mengundang presiden Turki dinilai tidak tepat.

"Saya pikir itu tidak pantas, semua orang memang diizinkan untuk mengundang siapa saja ke pernikahan mereka. Tetapi mantan pemain timnas juga seorang panutan," ujar Cem Ozdemir kepada Bild.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA >>>

Sumber: BolaStylo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas