Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fadel Muhammad Dapat Sambutan dari Mantan Pesepakbola Nasional Maju Sebagai Calon Ketum PSSI

Fadel Muhammad untuk maju sebagai calon Ketua Umum PSSI pada KLB PSSI 2019 yang akan berlangsung Agustus mendatang, disambut baik oleh para mantan

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Fadel Muhammad Dapat Sambutan dari Mantan Pesepakbola Nasional Maju Sebagai Calon Ketum PSSI
KOMPAS IMAGES
Fadel Muhammad 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Gubernur Gorontalo, Fadel Muhammad mendapat tanggapan positif dari mantan pesepakbola nasional untuk maju sebagai calon Ketua Umum PSSI pada KLB PSSI 2019 yang akan berlangsung Agustus mendatang.

Sosok Fadel yang juga pernah menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan (era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono) dinilai cukup menjanjikan yang dapat diharapkan untuk membawa perubahan positif bagi PSSI dan persepakbolaan nasional.

Mantan kapten tim nasional, Firman Utina mengapresiasi niat dan keinginan Fadel Muhammad untuk memimpin pembinaan sepakbola di Indonesia.

"Sah-sah saja kalau ada putra bangsa seperti Pak Fadel Muhammad yang merasa terpanggil untuk menjadi Ketua Umum PSSI," ungkap Firman yang juga berasal dari Gorontalo.

Menurut mantan pemain yang telah malang-melintang di jagat sepakbola nasional ini, saat ini persepakbolaan nasional membutuhkan sosok ketua umum yang proaktif. Mampu menggerakkan sistem pembinaan yang terencana, terukur dan berkesinambungan.

"Saat ini sepakbola Indonesia butuh sosok aktif bergerak. Siap beraksi khususnya dalam mendorong pembinaan sepakbola usia muda," tandasnya.

Hal senada disampaikan mantan pemain timnas Francis Wawengkang. Pria asal Sulawesi Utara ini berharap pada Fadel Muhammad jika nantinya terpilih sebagai Ketua Umum PSSI yang baru dapat membawa perubahan yang lebih baik.

Berita Rekomendasi

"Kalau saya pribadi. Pertama saya ingin sepak bola kita ada perubahan, perubahan yang lebih baik. Kedua, orang yang mau memimpin PSSI paling tidak mencintai sepak bola, paham sepak bola Indonesia, punya integritas, menetap di Jakarta dan tidak kompromi dengan hal-hal yang tidak baik. Harus jujur. Dan terakhir harus sesuai dengan AD/ART PSSI," tutur Francis yang kini menjadi asisten pelatih di klub Liga 1 PS Tira Persikabo.

Mantan pemain timnas U-18 Leo Sahputra juga menyambut baik niat dan keinginan Fadel Muhammad yang akan maju sebagai calon Ketum PSSI.

"Siapapun di negeri ini yang punya niat baik ingin memajukan sepakbola Indonesia, harus diberi kesempatan. Kalau niat dan langkahnya baik, Insha Allah akan diridhoi Allah," ujar Leo.

Bahkan menurut mantan pemain Persita Tangerang ini, persyaratan pencalonan ketua umum PSSI yang mewajibkan calon harus pernah menjadi pengurus selama sekian tahun janganlah diterapkan secara kaku.

Dengan demikian, orang-orang yang mungkin belum pernah berkiprah sebagai pengurus sepakbola, bisa memiliki kesempatan untuk mencalonkan diri.

"Kalau kita terlalu terikat dengan aturan administratif tersebut kita akan terus tersandera. Sebab, faktanya saat ini para calon yang memenuhi syarat administratif punya cacat. Kan repot sendiri jadinya. Kenapa tidak memberikan kesempatan pada para calon yang mungkin belum pernah berkiprah sebagai pengurus tetapi memiliki niat dan keinginan. Karena bagaimanapun juga pembinaan sepakbola tidak boleh stag. Tetapi harus tetap berjalan," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas