Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Aleksandar Rakic yang Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit

Striker asing Madura United itu mengalami benturan saat duel udara dengan pemain Persela Lamongan.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kabar Aleksandar Rakic yang Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit
INSTAGRAM ALEKSANDAR RAKIC
Unggahan penyerang Madura United, Aleksandar Rakic, yang memberi kabar terkait kondisinya setelah mendapatkan perawatan dari tim medis akibat benturan saat membela timnya melawan Persela Lamongan di perempat final Piala Presiden 2019. 

TRIBUNNEWS.COM - Striker Madura United, Aleksandar Rakic masih dalam masa perawatan setelah cedera saat membela timnya pada perempat final Piala Presiden 2019.

Aleksandar Rakic menjadi tumbal kemenangan Madura United atas tuan rumah Persela Lamongan di babak 8 besar Piala Presiden 2019.

Striker asing Madura United itu mengalami benturan saat duel udara dengan pemain Persela Lamongan.

Pertandingan pun sempat terhenti dan Rakic diangkut dengan ambulans untuk dilarikan ke rumah sakit.

Insiden ini terjadi pada penghujung babak kedua laga antara Madura United kontra Persela di Stadion Surajaya, Minggu (31/3/2019).

Dokter tim Madura United, dr Heri Siswanto menjelaskan bahwa Rakic mengalami benturan pada bagian tulang belakang toraks.

Hal itu menimbulkan refleks kesulitan bernafas.

Berita Rekomendasi

Namun, kesigapan dari tim kesehatan yang berada di lokasi membuat kondisi Rakic stabil.

"Tadi langsung saya rujuk ke rumah sakit untuk melihat apakah ada trauma tulang leher atau tidak," ujar Heri dikutip BolaSport.com dari situs resmi PSSI.

Selama di rumah sakit, lanjut Heri, dilakukan tindakan CT Scan dan foto cervical.

Hasil dari tindakan tersebut cukup positif dan Rakic sudah diperbolehkan pulang.

Baru-baru ini, penyerang asal Serbia itu mengunggah kondisinya melalui akun Instagram pribadi pada Senin (1/4/2019).

"Terima kasih untuk semua dukungan kepada saya, terima kasih kepada tim dokter yang telah merawat saya. Saya baik-baik saja, terima kasih," tulis Rakic.

Pada laga ini, Madura United menang tipis 2-1 atas tuan rumah Persela lewat dua gol dari Alberto Goncalves (4') dan Aleksandar Rakic (8').

Dengan kemenangan ini, skuat berjulukan Laskar Sape Kerrab berhak lolos ke semifinal Piala Presiden 2019.

Pada semifinal, Madura United akan kembali melawan tim Jawa Timur, Persebaya Surabaya.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas