Bursa Transfer Persija: Isu Dekati Tiga Pemain Naturalisasi Hingga Nama Diego Forlan Muncul
Persija Jakarta dirumorkan mendekati 3 nama gelandang naturalisasi Indonesia, yakni Joey Suk, Tonnie Cussel dan Stefano Lilipaly.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta dirumorkan mendekati 3 nama gelandang naturalisasi Indonesia, yakni Joey Suk, Tonnie Cussel dan Stefano Lilipaly.
Rumor ini beredar berdasarkan pernyataan CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus yang mengaku Macan Kemayoran akan menargetkan satu pemain naturalisasi lagi sebelum Liga 1 2019 bergulir.
"Kami juga sedang menjajaki satu pemain asing yang saat ini sedang menunggu proses naturalisasi rampung," kata Ferry Paulus pada Jumat (5/4/2019).
"Kami belum bisa menyebutkan siapa nama pemain tersebut," tutup pria yang akrab disapa FP itu.
Satu nama yang mencuat menjadi kandidat pemain Persija adalah Joey Suk.
Gelandang keturunan Indonesia yang berkarier di Liga Kroasia itu baru-baru ini menyatakan minat jika suatu saat nanti ia ingin membela klub Indonesia.
"Saya belum menjadi warga negara Indonesia, tetapi saya berharap bisa segera mendapatkannya," kata Joey, dikutip BolaSport.com dari cityportal.hr. pada 29 Maret silam.
"Prosesnya sedang berjalan, mungkin suatu hari nanti saya akan bermain untuk tim Indonesia, saya berharap saya bisa, katanya menambahkan.
Joey Suk saat ini masih terikat konrak dengan klub promosi kasta tertinggi Liga Kroasia, HNK Gorica.
Joey Suk juga sempat dirumorkan ke Persija pada musim panas 2018, saat kontraknya habis bersama Go Ahead Eagles. Saat itu, ia juga sempat dirumorkan ke Bali United namun ia lebih memilih HNK Gorica sebagai pelabuhan barunya.