Link Live Streaming Manchester United Vs Manchester City, Derby Terpanas Jelang Akhir Musim
Live streaming Manchester United Vs Manchester City akan tersaji jelang rampungnya Liga Inggris 2019.
Penulis: Fachri Sakti Nugroho
TRIBUNNEWS.COM - Live streaming Manchester United Vs Manchester City akan tersaji jelang rampungnya Liga Inggris 2019.
Duel derbi Manchester ini akan berlangsung di Old Trafford, Manchester, Kamis (25/4/2019) pukul 02.00 WIB atau Rabu dini hari.
Laga ini bisa disebut sebagai salah satu laga kunci untuk menentukan siapa juara Liga Inggris musim ini.
Sebagaimana diketahui, Liga Inggris saat ini tengah memasuki pekan ke-35.
Artinya masih ada 3 pekan dan 3 pertandingan lagi yang akan dilakoni oleh tim-tim yang berkompetisi.
Sisa pertandingan terakhir ini menjadi penting bagi City dan Liverpool.
Liverpool kini menjadi pemuncak klasemen dengan skor 88 poin dari 35 pertandingan yang dilakoni.
Sementara City berada di posisi kedua dengan torehan 86 poin dari 34 pertandingan.
Jika City menang melawan United, maka posisi puncak klasemen akan direbut oleh City dengan koleksi 89 poin.
Di sisa pertandingan yang ada, City dan Liverpool dipastikan tak akan melakukan langkah ceroboh dan menyepelekan lawan-lawan yang dihadapi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.