Kata Umuh Muchtar soal Alasan Persib Mengganti Radovic dengan Rene Alberts
Persib resmi berpisah dengan pelatih asal Montenegro, Miljan Radovic, yang mengakhiri kontraknya, Jumat (3/5/2019).
Editor: Taufik Batubara

Tribunnews/Abdul Majid
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar saat ditemui usai menghadiri acara Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (18/2/2019).
TRIBUNNEWS.COM - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, mengutarakan alasan di balik pergantian pelatih di tubuh Maung Bandung.
Persib resmi berpisah dengan pelatih asal Montenegro, Miljan Radovic, yang mengakhiri kontraknya, Jumat (3/5/2019).
Kepelatihan Radovic menuai banyak protes dari suporter Persib lantaran gagal membawa tim meraih prestasi dalam 4 bulan kepemimpinannya.
Persib harus gugur di fase grup Piala Presiden 2019 dan takluk 1-2 dari Borneo FC pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia 2018.
Berita Rekomendasi