Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Semain Kuat dengan Kehadiran Marko Simic kata Bruno Matos

Bruno Matos menyambut baik kehadiran Marko Simic yang sudah mulai gabung latihan bersama Persija, Jumat (10/5/2019) malam.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persija Jakarta Semain Kuat dengan Kehadiran Marko Simic kata Bruno Matos
instagram.com/persijajkt
Bruno Matos 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Gelandang Persija Jakarta, Bruno Matos menyambut baik kehadiran Marko Simic yang sudah mulai gabung latihan bersama Persija, Jumat (10/5/2019) malam.

Sebelumnya, Simic berada di Australia selama tiga bulan untuk menjalani proses hukum atas dugaan kasus pelecehan.

“Ya dia sangat baik, karena dia teman saya. Saya senang dan saya tak sabar bermain dengan dia. Simic kembali ke sini itu sangat bagus untuk kami. Kami semua senang, pelatih senang,” kata Bruno Matos setelah menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma.

Striker Persija Jakarta Marko Simic saat menjalani latihan perdana bersama Persija di Lapangan Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (10/5/2019). Tribunnews/Abdul Majid
Striker Persija Jakarta Marko Simic saat menjalani latihan perdana bersama Persija di Lapangan Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (10/5/2019). Tribunnews/Abdul Majid (tribunnews.com/abdul majid)

Lebih lanjut, menurut Bruno Matos, kehadiran Simic akan membuat Persija semakin kuat lagi dalam melakoni beberapa kompetisi di depan; Liga 1 dan Semifinal Piala Indonesia.

“Ya kehdiran dia bagus karena sekarang tim sudah komplet. Ini bagus buat Persija buat jakmania. Sekarang Persija lebih kuat, persipan bagus untuk memulai Liga 1, dan semifinal Piala Indonesia,” kata pemain asal Brasil tersebut.

Sementara itu, Simic juga mengatakan bahwa dirinya sangat bangga bisa kembali lagi ke Persija, dan ia pun akan bekerja keras untuk Persija dan The Jakmania.

Berita Rekomendasi

“Saya sangat senang hari ini. Seperti terlahir kembali. Saya kembali ke sepakbola dan saya sudah siap sejak lama. Saya berdoa kepada tuhan apa pun yang terjadi saya harus kembali, dan saya sangat senang sekarang,” 

“Saya akan kembali kerja keras untuk Persija dan Jakmania, karena saya senang di sini (Persija),” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas