Berkah Persib untuk Artur Gevorkyan, Bedakan dengan Ahmet Atayew
Dari sisi level klub dan kompetisi, karena bermain di Persib Bandung, Artur Gevorkyan kini tentu lebih unggul dari Ahmet Atayew.
Editor: Taufik Batubara
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Pemain Persib Bandung Artur Gevorkyan (dua kiri) mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura dalam laga perdana Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/5/2019). Persib mengalahkan Persipura dengan 3 gol tanpa balas. TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
TRIBUNNEWS.COM - Artur Gevorkyan langsung mendapat berkah setelah bergabung ke Persib Bandung.
Gelandang berusia 34 tahun itu dipanggil ke Timnas Turkmenistan.
Sejak bergabung ke Persib, Artur Gevorkyan memang mendapat perhatian luas.
Bahkan, Persib langsung memberinya kepercayaan dan kesempatan sangat besar untuk unjuk gigi di laga perdana Liga 1 2019.
Sebagaimana diwartakan SuperBall.id, Artur Gevorkyan dipanggil pelatih baru Timnas Turkmenistan, Ante Mise, untuk mengikuti pemusatan latihan di Uni Emirat Arab, 26 Mei-12 Juni 2019.
Pemanggilan itu dilakukan tak lama setelah Artur Gevorkyan mencetak dua gol dalam kemenangan 3-0 Persib atas Persipura Jayapura, Sabtu (18/5/2019).
Berita Rekomendasi