Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Inter Milan Dipastikan Bakal Kehilangan Mauro Icardi Musim Depan

Setidaknya ada enam pemain yang dikabarkan akan hengkang saat Antonio Conte datang sebagai pelatih anyar Inter Milan.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Inter Milan Dipastikan Bakal Kehilangan Mauro Icardi Musim Depan
twitter.com/TransferNewsCen
Mauro Icardi 

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Setidaknya ada enam pemain yang dikabarkan akan hengkang saat Antonio Conte datang sebagai pelatih anyar Inter Milan.

Laga melawan Empoli pada giornata terakhir Liga Italia musim ini bisa menjadi partai terakhir beberapa pemain berseragam Inter Milan.

BACA JUGA;  https://www.bolasport.com/read/311738925/6-pemain-inter-milan-yang-akan-hijrah-saat-antonio-conte-datang?page=all

Kedatangan Antonio Conte menjadi salah satu sebab mengapa ada pemain yang akan angkat kaki dari Guiseppe Meazza.

Setidaknya begitu yang diungkapkan media Italia, Calciomercato.

Satu nama pertama yang kemungkinan besar akan pergi adalah Mauro Icardi.

Masalah dengan manajemen yang tak kunjung usai membuat Icardi memang sepertinya tak memiliki masa depan di Inter Milan.

Berita Rekomendasi

Inter Milan ingin melepas Icardi selagi harganya belum terjun bebas dan akan membangun tim tidak dengan Icardi di dalamnya.

Nama kedua yang akan hengkang adalah pemain sayap, Antonio Candreva.

Sudah berusia 32 tahun, Candreva kabarnya akan dijual untuk diganti pemain yang lebih muda.

Apalagi memang Conte lebih suka menggunakan pola tiga bek dengan membutuhkan wing-back muda yang masih punya stamina oke.

Itu juga sebabnya Ivan Perisic kemungkinan besar juga akan dijual.

Selain karena tak begitu cocok dengan taktik Conte, Perisic terus menekan manajemen untuk menjualnya.

Setelah gagal bergabung dengan Manchester United, kini belum jelas ke mana Perisic akan bergabung.

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas