Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Penjelasan Manajemen Persib Soal Masa Depan Fabiano Beltrame yang Belum Jelas

manajemen ingin memberikan yang terbaik bagi Fabiano Beltrame apalagi mantan pemain Madura United itu sudah resmi menjadi milik Maung

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Penjelasan Manajemen Persib Soal Masa Depan Fabiano Beltrame yang Belum Jelas
tribun jabar
Fabiano Beltrame saat berlatih bersama pemain Persib Bandung. 

Tribun Jabar, Nazmi Abdurahman

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) belum memutuskan masa depan Fabiano Beltrame.

Lantaran proses naturalisasi belum beres, Fabiano Beltrame belum bisa masuk dalam skuat Persib Bandung sebagai pemain lokal.

Karena itu, sambil menanti proses naturalisasinya selesai, Fabiano Beltrame dikabarkan akan dipinjamkan ke klub Liga 2.

Diharapkan Fabiano Beltrame sudah bisa kembali membela Persib Bandung pada putaran kedua Liga 1 2019.

Satu di antara klub yang sangat tertarik untuk memakai jasa bek asal Brasil itu adalah Sriwijaya FC tapi belum ada kesepakatan antara Sriwijaya FC dan Persib Bandung.

Komisaris PT PBB, Kuswara S Taryono, menyebut status Fabiano Beltrame masih menjadi bahan diskusi manajemen Persib Bandung.


Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S Taryono, di Lapangan Arcamanik.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S Taryono, di Lapangan Arcamanik. (Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha)
Berita Rekomendasi

"Soal Fabiano, kami akan mengomunikasikan kembali di internal manajemen tentang kepastian bagaimana untuk Fabiano ke depan, apakah nanti mau ambil opsi dipinjamkan atau Fabiano tetap ada di tim," ujar Kuswara S Taryono di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (25/5/2019).

Menurut Kuswara, manajemen ingin memberikan yang terbaik bagi Fabiano Beltrame apalagi mantan pemain Madura United itu sudah resmi menjadi milik Maung Bandung.

"Dia (Fabiano) sudah terikat kontrak dengan kami, hanya karena status naturalisasinya yang belum selesai, jadi belum bisa didaftarkan dan belum bisa main," katanya.

Saat ini, kata Kuswara S Taryono, manajemen Maung Bandung dan Fabiano Beltrame masih terus menunggu proses naturalisasi selesai.

Tidak hanya Fabiano Beltrame, ucap Kuswara, banyak pemain dari tim lain Liga 1 2019 pun menunggu proses naturalisasi.

"Saya percaya dia pemain profesional dan kami akan mengambil jalan terbaik untuk dia," ucapnya.


Bek Persib Bandung, Fabiano Beltrame, dalam sesi latihan di Lapangan Saraga ITB, Kota Bandung, Kamis (2/5/2019).
Bek Persib Bandung, Fabiano Beltrame, dalam sesi latihan di Lapangan Saraga ITB, Kota Bandung, Kamis (2/5/2019). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)
Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas