Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Line Up Semen Padang Vs Persib Bandung: Skuat Terbaik Maung Bisa Hapus Rekor Buruk?

Head to head kedua tim juga masih berpihak pada tuan rumah. Dari delapan duel di Stadion Haji Agus Salim, Semen Padang mengemas 2 kemenangan

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Prediksi Line Up Semen Padang Vs Persib Bandung: Skuat Terbaik Maung Bisa Hapus Rekor Buruk?
Twitter/UseeTV
Laga Semen Padang vs Persib Bandung. 

TRIBUNNEWS.COM - Menantang Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Persib Bandung membawa kekuatan terbaik.

Pertandingan Semen Padang vs Persib Bandung berlangsung di pekan ketiga Liga 1 2019, Rabu (29/5/2019) malam.

Dari sisi prediksi line up atau susunan pemain utama, pelatih Robert Rene Alberts tak akan membuat perubahan.

Ia kemungkinan masih akan menurunkan starting XI yang sama dibandingkan saat Persib Bandung kontra Persipura Jayapura.

Baik Semen Padang maupun Persib Bandung sama-sama mengincar kemenangan dalam pertandingan nanti.

Bagi Semen Padang, ini adalah laga perdana di Stadion Haji Agus Salim di Liga 1 2019.

Musim ini, Kabau Sirah memulai Liga 1 2019 di kandang PSM Makassar dan PSS Sleman.

Meskipun memulai kompetisi dengan dua pertandingan tandang, Semen Padang mampu memperlihatkan kekuatan terbaik mereka.

Berita Rekomendasi

Di markas PSM Makassar, skuat Syafrianto Rusli hanya kalah tipis 1-0 dari runner up Liga 1 musim lalu.

Semen Padang mampu mencuri poin di markas PSS Sleman, Stadion Maguwoharjo, Sabtu (25/5/2019) malam.
Semen Padang mampu mencuri poin di markas PSS Sleman, Stadion Maguwoharjo, Sabtu (25/5/2019) malam. (Instagram @liga1match)

Lalu, Kabau Sirah nyaris memetik kemenangan saat tampil di markas PSS Sleman.

Dalam laga tersebut, tuan rumah Elang Jawa diselamatkan gol penalti sehingga laga berakhir imbang 1-1.

Jelas, dua hasil tersebut merupakan sinyal dari tim promosi itu agar dipandang sebelah mata.

Percaya Diri

Sebaliknya, Persib Bandung baru bakal melakoni laga tandang pertama.

Supardi dan kawan-kawan sedang percaya diri setelah sanggup menggulang Persipura Jayapura 3-0.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas