Timnas Indonesia Siap Hadapi Laga Uji Coba di Jakarta dengan Percaya Diri
Simon McMenemy juga yakin timnya bisa tampil lebih baik saat melakoni laga uji coba selanjutnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Editor: Taufik Batubara

PSSI.org
Pelatih Timnas Indonesia, Simon Mcmenemy mengawasi latihan para pemainnya yang tengah menjalani adaptasi dan latihan ringan di lapangan milik tim nasional Jordania yang berjarak 30 menit dari kota Amman.
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, tak ingin menyalahkan pemainnya usai dikalahkan Yordania dalam pertandingan uji coba, Selasa (11/6/2019).
Laga yang bergulir di Stadion King Abdullah II, Amman, Yordania, skuat garuda takluk dengan skor 1-4.
Satu-satunya gol Timnas Indonesia dicetak oleh Alberto Goncalves lewat eksekusi tendangan penalti.
Simon McMenemy juga yakin timnya bisa tampil lebih baik saat melakoni laga uji coba selanjutnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Tim merah putih akan menjajal kekuatan Vanuatu pada Sabtu (15/6/2019). (gil)
Berita Rekomendasi