Terpicu Ucapan Tak Senonoh, Ini Kronologi Insiden Leonard Tupamahu dan Gede Sukadana
Leornard Tupamahu mengatakan, Gede Sukadana mengucapkan kalimat tidak senonoh kepadanya. Hal itu yang membuatnya terprovokasi.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Bali United bertemu Kalteng Putra pada pekan kelima Liga 1 2019 yang dihelat di Stadion Sultan Asgung, Bantu, Yogyakarta, Kamis (26/6/2019).
Laga tersebut berakhir dengan skor sama kuat 2-2.
Dalam laga itu terjadi insiden panas yang melibatkan beberapa pemain Bali United dan Kalteng Putra.
Awalnya, tensi panas terjadi antara bek kiri Andhika Wijaya dan striker asing Kalteng Putra Diego Campos.
Menit ke-56, insiden terjadi melibatkan kedua pemain itu, Diego Campos menanduk wajah Andhika Wijaya.
Insiden tersebut terjadi setelah kaki Andhika tak sengaja mengenai wajah Diego Campos.
Diego Campos pun membalas Andhika Wijaya dengan tandukan tepat di batang hidung Andhika Wijaya.
Insiden tersebut melebar ke bek Bali United Leonard Tupamahu dan kapten Kalteng Putra I Gede Sukadana.