Persija Jakarta Targetnya Masuk Final Piala Indonesia kata Sandi Sute
Gelandang Persija Jakarta, Sandi Darman Sute alias Sandi Sute, menargetkan timnya melaju ke final Piala Indonesia 2018 sebagai harga mati.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelandang Persija Jakarta, Sandi Darman Sute alias Sandi Sute, menargetkan timnya melaju ke final Piala Indonesia 2018 sebagai harga mati.
Untuk bisa memastikan hal itu, Persija Jakarta akan lebih dulu dijamu Borneo FC pada semifinal leg kedua semifinal Piala Indonesia 2018 di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (6/7/2019).
Demi mewujudkan ambisinya itu, Sandi Sute bertekad untuk mempertahankan keunggulan agregat timnya bahkan kembali meraih kemanangan atas Borneo FC.
Pada pertemuan pertama, Persija menang 2-1 atas Borneo FC dalam laga yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (29/6/2019).
"Semangat kami harus lebih dari pada laga leg pertama, apalagi pertandingan besok kami harus menang," kata Sandi Sute, Jumat (5/7/2019).
"Kami nggak mau tahu, besok adalah partai final buat kami. Kami akan main di kandang lawan, maka dari itu harus kerja keras," ujarnya menambahkan.
Eks pemain Borneo FC itu meminta bantuan dan dukungan dari The Jak Mania untuk datang langsung mendukung perjuangan Macan Kemayoran di Samarinda.
Karena menurutnya, Borneo bukan lawan mudah untuk ditaklukkan karena mempunyai materi pemain yang cukup mumpuni.
"Saya minta dukungan Jak Mania, baik datang ke sini maupun di Jakarta. Semua tim Borneo bagus bukan hanya satu dua orang saja," tuturnya.
"Kemampuan semua pemainnya rata, jadi kami harus fokus, kerja keras, dan disiplin untuk bisa memenangkan pertandingan besok," ucap pemain kelahiran 1992 itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.