Cetak Gol Lawan Persib Bandung, Striker Persija Marko Simic Minta Maaf ke The Jakmania
Menurut Marko Simic kehadiran puluhan ribu The Jakmania telah membuat timnya menjadi lebih semangat.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang Persib Bandung 1-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (10/7/2019).
Sebenarnya kemenangan Persija sudah di depan mata pada laga ini, setelah gol tunggal Marko Simic di menit 75 tetap bertahan hingga menit ke-90.
Namun, harapan itu buyar setelah Arthur Gevorkyan mencetak gol penyama kedudukan pada menit-91.
“Setelah lawan Mitra Kukar tujuh bulan lalu, akhirnya kita kembali ke sini (GBK). Saya selalu senang jika bermain di sini,” kata Marko Simic seusai laga.
“Tapi sekarang saya cuma ingin bilang saya sudah cetak gol di pertandingan ini, tapi saya tetap kecewa karena tidak bisa memberikan kemenangan untuk The Jakmania,” sambungnya.
Lebih lanjut, striker asal Kroasia itu juga memuji kehadiran The Jakmania yang berjumlah 70.136 di Stadion GBK.
Menurut Marko Simic kehadiran puluhan ribu The Jakmania telah membuat timnya menjadi lebih semangat.
Akan tetapi, hasil imbang kali ini dinilainya sangat mengecewakan dan ia pun melontarkan kata maaf untuk The Jakmania.
“Hari ini The Jakmania sangat fantastis, sangat bangga dengan mereka, mereka memberikan dukungan di setiap pertandingan. Sekarang kita sangat menyesal tidak bisa memberikan hasil kemenangan untuk mereka, tapi saya berharap mereka tetap terus mendukung kami, dan kami akan berusaha untuk memberikan kemenangan untuk mereka,” jelasnya.
Dengan hasil ini, Persija masih tertahan di peringkat ke 13 dengan raihan 6 poin dari enam laga yang jalaninya.
Sementara itu, Persib Bandung yang telah menjalani tujuh laga berada di peringkat ke-12 dengan mengoleksi tujuh poin.
Berikut rangkuman peristiwa menarik dan cuplikan gol yang terjadi pada laga bertajuk el clasico Indonesia tersebut: